Categories: Tips

Lelaki di Mesir Dituntut Cerai Istri Karena Kebotakannya

Seorang wanita di Mesir menuntut cerai suaminya ke pengadilan meski usia pernikahan mereka baru 2 hari. Dilansir dari Emirates247, Rabu (04/02/2015) penyebabnya adalah karena sang suami ternyata botak.

Wanita ini ke pengadilan dan mengatakan pada hakim di Kairo bahwa ia merasa suaminya berbohong padanya tentang kebotakan yang dialami lelaki yang baru saja menikahinya. Sang suami ternyata selama ini selalu menggunakan wig untuk menutupi kepala botak. Ia menambahkan, suaminya selama 11 bulan masa pertunangan juga tak pernah mengatakan apapun tentang kebotakan yang dialami.

Istri tuntut cerai suaminya karena sang suami botak

Surat kabar di Mesir itu juga menuliskan bahwa si wanita yang tak disebutkan identitasnya ini baru mengetahui suaminya botak ketika masa bulan madu mereka. Ia merasa tak bisa menerima kebotakan yang dialami suaminya yang baru berusia 28 tahun. Wanita ini bersikeras untuk meminta cerai dari suaminya.

Beberapa pria memang dapat mengalami kebotakan meski di usia yang terbilang masih muda. Dari penelitian ditemukan bahwa protein berlebih dapat memicu terjadi kerontokan rambut. Selain itu, faktor genetik dan hormon testosteron yang dimiliki pria ternyata juga berperan dalam kasus kebotakan. Keduanya dapat menyebabkan mengerutnya folikel rambut hingga menjadi sangat kecil bahkan tak terlihat kasat mata, inilah yang kemudian menjadi kebotakan.

Share
Published by
venny

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago