Meski debat capres jilid kedua sudah berakhir beberapa hari yang lalu, gema mengenai kata unicorn agaknya belum-belum benar surut. Masih banyak para warganet yang diam-diam melakukan sindiran menggunakan kata tersebut. Bahkan beberapa meme-meme tentang unicorn juga masih kerap muncul di banyak media sosial. Sekedar mengingatkan, unicorn sendiri muncul lantaran ‘kegagapan’ capres nomor 2 mengulas hal tersebut pada debat Minggu (17/02/19).
Masih berbicara tentang hal tersebut. Sebetulnya, jauh sebelum kata tersebut heboh di Indonesia, unicorn sudah terlebih dahulu ramai di jagat olahraga dunia. Malahan, bayak cabang-cabang olahraga mengunakan kata tersebut sebagai lambang kehebatan seorang atlet atau sebuah tim. Mungkin mendengar fakta tersebut dahi kalian mengkerut karena tidak percaya, namun memang benar adanya dan berikut buktinya!
Dalam dunia sepak bola istilah unicorn muncul menjadi sebuah identitas klub. Seperti contohnya adalah salah satu tim India yang berlaga di level amatir turnamen regional Sikkim Governor Gold Cup, menggunakan untuk nama yaitu Unicorn FC. Berdiri tahun 2014 lalu, tim ini juga gunakan hewan kuda bercula sebagai lambang di dada.
Selain dunia sepak bola, unicorn juga muncul dalam olahraga basket. Dimana istilah tersebut digunakan untuk melabeli para pebasket NBA yang mempunyai kemampuan jempolan. Dilansir dari Bolasport, unicorn akan diberikan kepada pemain yang punya kesempurnaan dalam melakukan tembakan, dribel, steal, menyerang, dan bertahan.
Tidak berhenti di dua hal tadi saja, istilah unicorn juga muncul di arena golf. Hampir sama seperti di basket tadi, kata tersebut di olahraga identik dengan kaum berduit itu, juga digunakan untuk melabeli kemampuan hebat atletnya. Dimana mereka yang mampu menang di empat kejuaraan besar beruntun akan dijuluki unicorn.
Seperti telah dijelaskan di sub judul tersebut, ternyata tidak hanya klub sepak bola sebagai saja yang gunakan unicorn sebagai nama. Jauh dari itu, tim bisbol asal Korea Selatan tersebut juga gunakan istilah tersebut sebagai identitas klub. Bernama Hyundai Unicorns, tim ini bisa dikatakan sudah tua lantaran sudah berdiri sejak 37 lalu.
BACA JUGA: Belajar dari Bisnis Unicorn RI yang Bisa Digunakan Untuk Meningkatkan Kesuksesan Diri
Begitulah sobat Boombastis beberapa kata unicorn yang ada di jagat sepak bola. Kira-kira ada yang kalian kenal atau tidak? Kalau aku sih, jika bukan karena debat kemarin hal-hal tadi sangatlah asing di telinga. Besar harapan meski sempat menjadi kehebohan beberapa media sosial, kita sebagai bangsa selalu menjunjung persatuan tetap bisa hidup rukun dan damai.
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…