Tahun 2019 telah tiba, saatnya netizen menuliskan kenangan 2018-nya, resolusi, hingga status 1/365 dalam media sosialnya masing-masing. Banyak cara yang mereka lakukan untuk menyambut tahun baru 2019. Begitu pula para selebriti tanah air.
Enggak melulu bekerja atau berlibur ke Bali untuk menikmati kembang api tanda tahun baru 2019, 7 selebriti ini memiliki cara lain. Mulai dari melaksanakan ibadah umroh hingga tidur-tiduran saja di rumah. Sahabat Boombastis pasti penasaran, dong, dengan kegiatan 7 selebriti berikut ketika menyambut tahun baru 2019? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.
Semenjak banyak bencana alam yang menerpa Indonesia, banyak orang memilih untuk tak bersenang-senang di penghujung tahun. Salah satunya artis muda, cantik, dan berprestasi ini, Maudy Ayunda dan Alika Islamadina. Meskipun tak berangkat bersama, keduanya tampak mengunggah momen-momen di tanah suci ketika tahun baru 2019 menjelang.
Bukan Nia Ramadhani namanya jika tak berlibur di luar negeri ketika tahun baru menjelang. Biasanya, ia pergi bersama rombongan keluarga Bakrie dan menghabiskan family time bersama. Kali ini, tujuannya adalah London, Inggris, yang membuat jiwa sosialita Nia Ramadhani terpanggil.
Selama ini, melihat ketinggian Burj Khalifa hanya bisa kita nikmati dari film Tom Cruise yaitu Mission Impossible: Ghost Protocol. Berbeda dengan Ruben Onsu dan Sarwendah yang berkesempatan melihat gedung pencakar langit tertinggi yang pernah dibuat oleh manusia secara langsung.
Meskipun terdengar mainstream, karena Dian Sastrowardoyo hanya pergi ke Bali untuk liburan tahun barunya, ia memiliki kegiatan yang asyik. Tak hanya 1 atau 2 selebriti yang memilih untuk hidup di Pulau Dewata setelah menikah, beberapa di antaranya merupakan sahabat dekat Dian Sastrowardoyo.
Seperti yang telah Boombastis.com jelaskan, banyak selebriti yang memilih berlibur daripada bekerja untuk tahun baru. Prilly Latuconsina pun begitu, ia memutuskan untuk tak mengambil job, tetapi dirinya tak berlibur ke manapun. Seperti foto yang diunggahnya ke akun instagram pribadinya (@prillylatuconsina96), ia hanya tidur seharian.
BACA JUGA: #Trowbek, 10 Lagu Ini Ngehits Banget dan Jadi Tembang Sejuta Umat Sepanjang 2018
Meskipun berbeda-beda kegiatan, 7 selebriti di atas tampak menikmati kegiatannya di penghujung tahun 2018 dan awal tahun 2019. Tentu banyak cerita yang dihasilkan dari cara mereka menyambut pergantian tahun. Sahabat Boombastis kemarin ngapain saja ketika malam tahun baru? Bagi cerita kalian di kolom komentar, dong!
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…