Peraturan baru tentang lalu lintas banyak menuai pro dan kontra oleh masyarakat. Dari yang merokok sampai mendengarkan musik. Tapi ada lagi nih satu aturan yang juga bikin semua pengendara sedikit geram. Yap, itu adalah tentang tidak bolehnya menggunakan peta online atau yang biasa disebut dengan GPS.
Hal itu tentu saja mengundang kekecewaan banyak pihak. Khususnya para driver ojek online yang sangat membutuhkan teknologi satu itu. Selain itu juga banyak orang yang perlu sekali memakai GPS ketika mereka hendak bepergian supaya tidak salah jalan. Hmm.. tapi tenang aja Sahabat Boom, kita bisa kok melihat GPS dengan aman dan dijamin tidak ditilang oleh polisi.
Ini diperuntukkan bagi yang berkendara tidak tau arah tujuannya. Nah, biasanya mereka yang seperti ini pasti hanya mengandalkan yang namanya GPS. Karena menurut mereka, GPS adalah penyelamat di saat tidak tau arah dan tujuannya. Tapi karena sekarang tidak diperbolehkan untuk mengoperasikan GPS di jalan, jadi harus memakai cara lain nih Sahabat Boom. Caranya adalah dengan mengecek GPS sebelum kita berkendara. Kemudian hafalkan jalan yang hendak kita lewati nanti. Selain itu perhatikan patokan-patokan besar yang akan kita lalui seperti patung, rumah sakit atau pom bensin. Dengan begitu, kita tidak akan membuka GPS terlalu sering.
Manusia memang enggak pernah luput dengan yang namanya lupa. Seperti kita yang sudah menghafalkan jalan dengan seksama, tapi nyatanya otak berkata lain. Di tengah jalan kita lupa harus lewat jalur yang mana. Kalau begini, mau tak mau harus mengeluarkan GPS di tengah jalan. Tapi berkat teknologi GPS yang sudah mutakhir ini, ada fitur untuk memudahkan pengguna supaya enggak perlu repot mengeluarkan hp. Fitur tersebut adalah mode suara yang ada pada GPS. Melalui fitur yang satu ini, kita bisa berkendara dengan aman dan hanya perlu mengikuti arahan dari suara GPS tersebut.
Ketika kita menggunakan mode suara untuk GPS, biasanya bunyi dari fitur tersebut tidak begitu terdengar. Itu disebabkan suara bising yang berasal dari lalu lintas. Kalau sudah seperti itu, sudah waktunya untuk melihat GPS. Eitss.. tapi tunggu dulu, jangan buru-buru untuk mengeluarkan ponsel. Karena bisa aja ada polisi yang mengintaimu dari kejauhan. Jadi, lebih baik kita harus menepi terlebih dahulu. Kemudian baru kita mengeluarkan ponsel dan menengok GPS.
Kalau berkendara bawa teman itu ada gunanya lho. Selain jadi teman ngobrol, juga bisa membantu kita sebagai pengarah jalan. Ya, bisa dibilang ini adalah sebagai pengganti dari mode suara pada GPS. Cara ini terbukti aman dari tilangan polisi karena kita tidak memegang hp selama perjalanan. Jadi, sebisa mungkin bawa teman ya kalau tidak tau jalan.
Dengan 4 cara di atas, pengemudi bisa berkendara dengan aman. Selain itu pengendara juga enggak perlu lagi melihat ke arah ponsel terus menerus sehingga bisa memperkecil yang namanya kecelakaan. Selain itu, kalian juga enggak akan ditilang oleh polisi karena mengoperasikan GPS di tengah jalan. Cukup aman dan nyaman bukan?
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…