Cerita mengenai UFO atau alien memang kisah yang paling menarik untuk didengar. Terlepas dari benar atau tidaknya cerita itu, selalu bikin orang lain penasaran. Nggak hanya tentang fisiknya yang kata orang berwarna abu-abu, tapi juga kejadian munculnya pesawat UFO dan semacamnya. Belum lagi soal cerita orang-orang yang mengklaim bahwa dirinya didatangi.
Masih soal UFO, bagaimana kalau penampakannya ditemui saat ada ajang olahraga digelar? Terdengar absurd, tapi nyata hal tersebut benar ada. Tak pelak hal ini pun menghebohkan banyak orang. Lalu seperti apa kejadiannya dan di mana saja? Simak ulasan menariknya berikut.
Di tengah semaraknya pembukaan olimpiade yang diselenggarakan di Inggris tahun 2012, ada penampakan tak biasa yang dilihat oleh netizen. Bagaimana tidak, pasalnya muncul sebuah penampakan benda terbang aneh yang ditengarai UFO dan dilihat banyak orang. Sebagian sempat berspekulasi kalau itu hanyalah sebuah pesawat biasa, namun jika melihat bentuknya begitu mirip dengan piring terbang yang sudah diketahui banyak orang itu. Akhirnya banyak teori yang diungkapkan, salah satunya adalah muncul saat olimpiade karena ingin mempelajari psikologi manusia.
Jika bicara mengenai kemunculan alien dalam ajang olahraga, maka olimpiade 1984 mungkin jadi yang paling kontroversial. Bagaimana tidak, pasalnya saat upacara penutupan dilakukan, tiba-tiba listrik menjadi padam dan muncul benda asing tak dikenal serupa piring terbang di angkasa. Belum lagi tak selang lama ternyata muncul sosok yang tak terduga dengan bentuk badan tak menyerupai manusia. Banyak yang mengira kalau waktu itu adalah tanda invasi dari para alien ke dunia. Namun juga ada yang bilang hal itu adalah upaya pemerintah dalam melakukan operasi khusus. Tapi juga ada yang mengira kalau itu adalah bagian dari penutupan, sampai sekarang masih jadi pertanyaan.
Pada tahun 2011 lalu, para penggemar sepak bola Amerika di Notre Dame stadium dibuat melongo ketika viral sebuah gambar di media sosial. Adanya benda misterius di atas langit membuat banyak orang bertanya-tanya. Pun demikian orang-orang yang berada di sekitar stadion yang juga sempat melihat kejadian tersebut. Sempat ada yang menganggap kalau itu adalah pesawat atau drone yang sengaja diterbangkan di atas sana. Namun melihat adanya petir yang menyambar di dekatnya seolah tak mungkin karena pastinya penerbangan drone atau pun pesawat selalu memperhitungkan cuaca. Sampai sekarang masih jadi misteri tentang sosok benda aneh yang satu ini.
Oktober 1954 mungkin jadi saksi sejarah hal yang tak masuk akal terjadi di lapangan hijau. Pasalnya waktu itu salah satu klub besar di sana Fiorentina harus berhadapan dengan rivalnya Pistoiese. Namun siapa yang mengira ketika pertandingan berlangsung sangat sengitnya salah satu penonton dan komentator melihat benda aneh di atas langit. Sempat dikira burung atau pesawat, ternyata bentuknya sama sekali berbeda. Lantaran kejadian tak terduga itu, pertandingan pun sempat terhenti karena semua memandang fenomena langka. Masih belum diketahui jawaban tentang hal aneh yang terjadi itu.
Kanada rupanya punya cerita unik tersendiri mengenai kejadian UFO. Tepatnya saat diadakan pertandingan baseball di sana, ada sebuah benda tak dikenal yang terbang di angkasa. Banyak yang mengira kalau benda tersebut hanya pesawat biasa, namun lantaran bentuknya yang menyerupai piring membuat mereka berfikir dua kali. Namun demikian, banyak ahli yang berspekulasi kalau benda yang dilihat tahun 2013 tersebut hanyalah drone dengan bentuk yang berbeda, tapi siapa yang tahu?
BACA JUGA:
Percaya atau tidak, memang kejadian serupa piring terbang ini memang sering ditemui di masyarakat. Ada yang bisa dijelaskan secara ilmiah namun ada pula yang masih jadi misteri. Tentu jadi tanggung jawab kita untuk terus belajar dan mencari jawaban, adakah makhluk hidup selain yang ada di bumi di luar angkasa sana.
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…