Entertainment

Hobi Gonta-ganti Gaya Rambut, Begini Transformasi Mahkota Lisa Blackpink dari Pradebut Sampai Sekarang

Lisa Blackpink alias Lalisa Manoban adalah salah satu idol K-Pop yang memiliki penggemar paling banyak sepanjang sejarah. Padahal, ia bukan orang asli Korea, loh. Ia merupakan warga Thailand yang mengadu nasib menjadi idol K-Pop dan berhasil debut dan mencuri popularitas dari seluruh dunia.

Seringkali disebut Barbie, Lisa Blackpink identik dengan gaya rambutnya yang kerap berganti. Dalam ulasan kali ini, Boombastis.com akan mengajak Sahabat Boombastis pecinta K-Pop untuk throwback gaya rambut Lisa Blackpink dari zaman predebut hingga cantik jelita sekarang. Siap-siap kebawa mimpi, ya!

Masih bocah saja rambutnya sudah cokelat tua, meski gayanya masih shaggy bak krucil kekinian zaman old

Rambut awal Lisa Blackpink saja sudah cokelat tua [sumber gambar]

Pernah juga coba gaya rambut cowok, tetap cantik ya!!!

Lisa Blackpink pernah gaya rambut cowok [sumber gambar]

Ketika sudah menjadi trainee di YG Entertainment, rambutnya blonde bok! Enggak takut disetrap nih bocah~

Predebut saja rambutnya sudah blonde [sumber gambar]

Detik-detik mau debut, rambutnya jadi cokelat muda. CAKEP AMAT SIH LALISA TOLONG

Predebut poster Lisa Blackpink rambut cokelat [sumber gambar]

Jika Jennie, Jisoo, dan Rosé miliki gaya rambut normal saat debut zaman Boombayah, Lisa: BODO AMAT GUA PENGIN RAMBUT KUNING BOK~

Lisa Blackpink era Boombayah rambut blonde kuning [sumber gambar]

Era Whistle dan Stay, gaya rambut Lisa serupa tapi tak sama. Bisa menyadari perbedaannya?

Lisa Blackpink era Whistle dan Stay pirang biru [sumber gambar]

Saat comeback As If Its Your Last lebih ekstrem lagi, rambutnya disemir oranye menyala!

Lisa Blackpink As If Its Your Last era oranye menyala [sumber gambar]

Sempat jadi pujaan banyak orang ketika menjalani syuting reality show Blackpink House karena cakepnya enggak umum! Ini Barbie apa manusia sih 🙁

Lisa Blackpink saat Blackpink House [sumber gambar]

Comeback terbarunya dengan lagu Ddu-Du-Ddu-Du, Lisa disebut miliki rambut seperti Rapunzel

Lisa Blackpink Rapunzel Hair [sumber gambar]

Paling mencengangkan! Baru-baru ini ia mengunggah foto dirinya dengan rambut Bob ala selebriti tahun 50an

Rambut baru Lisa Blackpink [sumber gambar]
BACA JUGA: 5 Alasan Mengapa Jennie Blackpink Jadi Anak Emas YG Entertainment di Kancah K-Pop Dunia

Sebagai fans K-Pop, para penggemar Lisa pasti menyatakan “ah mau diapain tetap cantik.” Namun, bagi sebagian besar fans non-Kpop, penulis yakin pasti akan berpikiran hal serupa. Sebab, wajah Lisa enggak seperti idol-idol Korea pada umumnya karena memang dia lahir di Thailand—yang mana terletak di wilayah Asia Tenggara dan masih ada sedap-sedap kecantikan yang disukai lelaki Indonesia, deh. Penulis secara pribadi paling suka rambut Lisa Blackpink saat di Blackpink House, kalau kalian?

Share
Published by
Harsadakara

Recent Posts

Statemen Arra Bocah Viral Dianggap Menyinggung Pekerja Pabrik, Ortu Dikritik Netizen dan Psikolog

Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…

1 week ago

Profil Fedi Nuril, Sang Aktor yang Gencar Kritik Pemerintah dan Pejabat Publik

Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…

2 weeks ago

Kontroversi RUU TNI yang Mendapat Penolakan Masyarakat

Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…

2 weeks ago

Indonesia Airlines, Maskapai Indo tapi Memilih Berpusat di Singapura

Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…

2 weeks ago

Kasus Pencabulan oleh Kapolres Ngada, Akhirnya Pelaku Dimutasi

Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…

3 weeks ago

Terkuaknya Skandal Aktor Termahal Korea Selatan, Netizen: Hindari Pria Korea

Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…

3 weeks ago