Korea Utara dikenal sebagai negara yang cukup tertutup dan berbeda dari mayoritas negara yang ada di dunia ini. Negara yang dipimpin oleh Kim Jong-un ini juga dikenal selalu mempersiapkan kekuatan militernya. Tak hanya menyediakan alutsista sangar, para tentara juga dilatih agar mampu bertahan di keadaan apa pun.
Tapi, apakah kamu tahu kalau tentara Korea Utara punya kemampuan yang unik dan cukup ekstrem? Beberapa saat lalu, para prajurit Korea Utara membuktikan pada dunia bahwa mereka kuat dan kebal, bahkan tak mengeluarkan darah sedikit pun saat terkena benda tajam atau dipukul dengan keras. Bisa dibilang, sudah mirip aksi debus yang ada di Indonesia.
Para tentara Korea Utara ini menampilkan seni bela diri yang cukup ekstrem, memperlihatkan betapa kebal mereka terhadap benda tajam dan pukulan yang keras. Terlihat beberapa orang prajurit bertelanjang dada dan memukul bata dengan tangan kosong bahkan kepala mereka.
Dalam pertunjukan yang begitu mencengangkan itu, terlihat Kim Jong-un duduk di antara deretan pejabat dan penonton lainnya. Ia terlihat senang dengan aksi yang dilakukan para tentaranya itu. Senyum terlihat merekah di bibirnya. Tidak hanya aksi mirip debus, dalam acara itu juga ada seorang penerjung payung yang mengibarkan bendera merah Partai Buruh Korea di langit.
BACA JUGA: Wajib Ikut Tepuk Tangan, Ini 5 Peraturan Nyeleneh Korea Utara. Ada Sanksi Eksekusi Mati!
Ternyata, bukan cuma orang-orang Indonesia saja yang bisa kebal terhadap benda tajam atau pukulan keras. Di Korea Utara, para tentara pun nggak kalah ekstrem. Tapi dengan pertunjukan ekstrem itu, kita bisa melihat senyum lebar Kim Jong-un yang jarang sekali terlihat ya!
Sering ngambek karena disuruh belanja sama ibu? Mungkin saatnya untuk menengok kepada sosok yang justru…
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…