Lucu

4 Fakta Tabut Musa, Kotak Emas Paling Berharga yang Sampai Sekarang Jadi Misteri

Cerita mengenai para Nabi dan Rasul tentu jadi hal yang patut kita teladani. Bagaimana tidak, pasalnya banyak hikmah yang disampaikan oleh mereka. Nah dan tentunya hikmah itu bakal jadi tuntunan bagi kita karena suri tauladan yang mereka lakukan juga berguna jika diterapkan di saat ini. Apalagi di zaman yang mulai edan ini banyak keburukan sering terjadi.

Bicara soal cerita para nabi, mungkin kamu jarang dengar mengenai Tabut Musa. Ya barang yang satu ini sempat beberapa kali diriwayatkan oleh tiga kitab suci agama Samawi. Namun sayang sampai sekarang belum diketahui kejelasannya. Lalu benarkah hal itu? Simak ulasan berikut.

Tabut Musa dan 10 perjanjian yang melegenda

Tentunya kita tidak asing lagi dengan yang namanya cerita nabi Musa AS. Ya pasalnya beliau dikisahkan dalam tiga agama samawi sekaligus, mulai dari Islam, Kristen dan Yahudi. Dan salah satu yang paling berkesan dari kisah beliau adalah mengenai sepuluh perintah Allah yang sudah banyak didengar orang.

Ilustrasi-Nabi-Musa [sumber gambar]
Ya perintah dari Tuhan tersebut dilansir dari Tirto ternyata sempat disimpan pada sebuah kotak emas yang melegenda yang sering disebut Tabut. Kotak suci ini juga sempat dipindah-pindahkan oleh umat Yahudi karena berbagai alasan, mulai dari untuk keamanan hingga mukjizat yang tidak masuk di akal. Ya tidak dapat dipungkiri kalau tabut ini salah satu benda yang diyakini ketiga agama.

Benda Tabut sempat diagungkan berlebihan

Siapa sangka kalau kotak yang terbuat dari emas ini ternyata sempat diagungkan berlebihan oleh Bani Israil zaman dulu. Dilansir dari Replubikan, mereka sempat ingkar dari agama yang dibawa oleh Musa AS karena benda tersebut. Barulah pasca sepeninggalan beliau kondisi berbalik 180 derajat.

Ilustrasi Tabut Musa [sumber gambar]
Dimana Bani Israil yang awalnya berkuasa jadi tak bedaya dan akhirnya diusir dari tempanya. Akhirnya Tabut emas itu sempat jatuh ke tangan bangsa Palestina. Sejak saat itu pula bangsa Israel mengalami kemeleratan dan kesengsaraan pun demikian dengan kepemilikan Tabut yang juga terus berpindah.

Tabut yang kini jadi sebuah misteri

Lantaran dikisahkan oleh tiga agama, tentulah bukan hal yang aneh banyak orang yang ingin menelitinya. Namun sayangnya tabut itu sendiri hilang tanpa ada yang tahu keberadaannya. Sejak jatuh berpindah-pindah, akhirnya kotak emas ini disimpan di sebuah kuil Salomo. Akan tetapi diruntuhkan dan banyak benda-benda berharga yang hilang di sana. Nah salah satunya adalah tabut emas ini.

Replika Tabut [sumber gambar]
Sedangkan menurut agama Islam, tabut ini sempat hilang dalam waktu yang lama, namun kemudian diketemukan kembali oleh raja yang akan membawa kemenangan pada mereka yang mengikutinya. Nah cerita itulah yang kita kenal sebagai Thalut dan Jalut.

Kotak emas yang termuat dalam berbagai kitab suci

Sebagai salah satu benda yang disakralkan oleh tiga agama, tentunya nama Tabut ini sendiri termuat dalam kitab suci-kitab sucinya. Semisal di Al-Quran yang menyebut secara jelas mengenai kebenaran benda yang satu ini. Dalam surah Al Baqarah ayat 248, menjelaskan mengenai tabut sendiri yang merupakan mukjizat Tuhan yang nantinya akan diketemukan oleh raja yang akan membimbing pada kedamaian.

Kisah Musa [sumber gambar]
Sedangkan di agama Kristen dan Yahudi, banyak sekali ayat yang menjelaskannya baik perjanjian lama maupun baru, semisal Kitab Samuel 6:5, Yosua 6:1-20 yang menjelaskan bahwa Tabut memiliki sebuah mukjizat tersendiri.

Sampai saat ini kotak emas ini masih jadi sebuah misteri mengenai keberadaannya. Akan tetapi kita semua wajib meyakini keberadaannya. Meskipun deskripsi antan masing-masing agama ada yang berbeda, namun ada satu kesamaan yang ditemui. Ya, yaitu tabut ada di zaman nabi Musa serta jadi tanda kebesaran Allah SWT.

Share
Published by
Arief

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago