Unik Aneh

Pakai Golok Hingga Palu, Inilah 4 Fakta Tabib Asal Kuba yang Operasi Pasien Pakai Alat Tukang

Pengobatan alternatif kadang menimbulkan pro dan kontra. Namun adanya pandemi ini membuat orang harus meningkatkan imunitas tubuhnya dengan berbagai cara, termasuk memakai jalur alternatif. Tak peduli harus bayar mahal, asalkan bisa membuat tubuh tetap sehat dan sembuh dari berbagai penyakit, maka semua akan dijabani.

Bicara mengenai pengobatan alternatif, kamu tahu tidak kalau di Kuba hal itu lagi digandrungi? Uniknya pengobatan yang ditawarkan tidak biasa karena memakai golok dan benda tajam lainnya. Bikin ngeri namun rupanya juga paling dicari. Lalu seperti apa sih pengobatan tak biasa itu? Simak ulasan di bawah ini.

Pengobatan tak biasa menggunakan golok

Memang, jalur alternatif adalah cara yang pasti dipilih seseorang jika pengobatan medis tak kunjung membuahkan hasil. Di salah satu daerah di Kuba, seorang tabib sedang tersohor karena pengobatannya yang dianggap manjur. Namun uniknya pria bernama Jorge Goliat ini memiliki teknik pengobatan yang berbeda dengan motede alternatif lainnya.

Pakai golok [sumber gambar]
Goliat ini ternyata memakai golok, palu, dan alat tak biasa untuk mengobati para pasiennya. Dilansir dari laman Kompas, ada sekitar 120-150 orang yang sudah berobat pada Goliat setiap harinya dan mereka mengaku mendapatkan kesembuhan. Bagi pasien baru tentu akan sangat ketakutan dengan pengobatan ini, namun semua bisa diyakinkan bahwa akan baik-baik saja.

Tanpa bius, banyak orang mengaku sembuh

Sudah banya penyakit yang telah disembuhkan Goliat. Namun semua pasienya ternyata dioperasi oleh Goliat tanpa menggunakan obat bius. Tentu secara akal logika, pastinya para pasien akan merasakan sakit, namun sampai saat ini tidak ada yang melakukan protes.

Ilham dari arwah [sumber gambar]
Bahkan Goliat mengaku jika pasien yang datang padanya dalam keadaan tidak bisa berjalan atau bergerak, setelah dilakukan operasi, maka keadaannya akan segara sembuh. Usut punya usut, dirinya membuka praktik tak biasa ini sejak didatangi oleh arwah. Ia diperintakan oleh arwah tersebut untuk mengobati orang menggunakan golok dan barang aneh lainnya. Sejak saat itulah pengobatan ini benar-benar dibuka.

COVID-19 melanda Kuba, Goliat tak tinggal diam

Dengan adanya pandemi yang menyerang dunia, membuat banyak orang datang pada Goliat untuk meminta wejangan. Sebagai salah satu tabib terpandang di Kuba, tentu saja dirinya punya cara tersendiri agar tidak terserang virus Corona. Salah satu kiat yang dia ajarkan adalah supaya penduduk meminum minuman keras sejenis rum setiap harinya.

Wejangan COVID [sumber gambar]
Selain itu, penduduk juga bisa mencium kamper, sebuah ramuan tradisional yang dianggap ampuh dalam mengobati batuk dan pilek. Hal ini rupanya mirip dengan yang ada di Indonesia dulu ketika awal Corona muncul, di mana jamu jadi primadona dan konsumsi sehari-hari agar tidak tertular virus.

Beberapa perawatnya mulai khawatir dengan praktik ini

Ternyata tak semua kalangan menyambut baik pengobatan alternatif yang Goliat gunakan. Terlebih lagi alat-alat yang dipakai memang tak biasa. Para perawatnya sendiri senjatinya ada beberapa yang merasa takut melakukan pengobatan karena khawatir jika bakal masuk penjara.

Banyak yang curiga [sumber gambar]
Apalagi Goliat menganjurkan untuk minum minuman keras, bagaimana kalau hal itu dilakukan anak di bawah umur. Namun demikian, Goliat tetap berdalih kalau apa yang dia lakukan itu bukanlah hal yang ilegal atau melanggar hukum. Bahkan Goliat menantang polisi jika memang ingin memeriksanya. Ya, kita tunggu kabar selanjutnya dari pengobatan alternatif nyeleneh ini.

BACA JUGA: Pilih Dukun Ketimbang Dokter, Beginilah Keadaan India yang Coba Usir ‘Roh Jahat’ Bernama COVID-19

Kalau di Indonesia sih pasti sudah ada yang geger dengan metode alternatif seperti Goliat. Apalagi menggunakan senjata berbahaya dan tidak pakai bius. Kita mesti lebih selektif dalam memilih jalur pengobatan, yang tidak merugikan dan membahayakan diri.

Share
Published by
Arief

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

1 week ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago