Categories: Inspirasi

Youtuber Ini Bikin Sosial Eksperimen Tentang Cewek Matre, Endingnya Bikin Ngelus Dada

Banyaknya fenomena sosial yang terjadi di Indonesia akhir-akhir ini membuat banyak pihak gerah. Salah satunya adalah YouTubers yang juga disebut para kreator di era yang serba digital ini. Tak jarang mereka membuat sebuah konten yang berisi kritik atas banyaknya fenomena sosial yang terjadi.

Salah satunya adalah Atta Halilintar, YouTuber yang bergerak dalam bidang prank alias jebakan. Ia membuat sebuah sosial eksperimen terhadap para wanita yang sering diasosiasikan dengan matre. Penasaran? Simak kisah lengkapnya dalam ulasan berikut ini.

Memulai penyamaran menjadi tukang cuci mobil

Sosial eksperimen ini diinisiasi oleh Atta Halilintar setelah melihat sebagian besar wanita di dunia lebih tergiur dengan pria berharta. Sebelumnya sosial ekspersimen ini sudah terlebih dahulu dilakukan oleh beberapa YouTuber di luar negeri. Maka dari itu, Atta ingin membuktikan apakah para wanita Indonesia juga memiliki perilaku yang sama.

Atta Tukang Cuci Mobil

Atta dibantu para crew menyiapkan penyamaran terbaiknya. Ia berencana menyamar sebagai tukang cuci mobil dan menargetkan pelanggan wanita. Berpenampilan lusuh, Atta sebagai tukang cuci mobil akan secara tiba-tiba meminta nomor telepon hingga akun instagram si cewek. Bagaimanakah responnya?

Tukang cuci mobil vs pemilik mobil Porsche

Seperti yang dibayangkan, cewek cantik bermobil Brio hitam ini benar-benar jual mahal ketika didekati Atta sebagai tukang cuci mobil. Bahkan hingga diikuti Atta ke ruang tunggu pun, ia masih berlagak cuek. Hingga pada akhirnya Atta ditolak mentah-mentah dengan kata-kata yang lumayan menyayat hati.

Atta dan Si Cewek

Namun, hal 180 derajat muncul ketika sang cewek didatangi oleh laki-laki yang juga menjadi pelanggan di tempat cuci mobil tersebut. Sang pria dengan gamblang berkata “saya bawa Porsche ke sini,” dan menarik perhatian si cewek. Ketika meminta akun instagram pun, sang cewek dengan senang hati memberikan nama akunnya serta bersedia memberikan follow back.

Ketika penyamaran terbuka…

Di tengah-tengah asyiknya perbincangan cewek seksi namun jutek dengan sang pengendara mobil Porsche, Atta Halilintar masuk dan memecah konsentrasi keduanya. Ternyata, sang cowok berperan sebagai supir dari Atta yang sedang menyamar sebagai tukang cuci mobil.

Cewek Matre

Syok melihat apa yang terjadi, sang wanita yang kebingungan pun berdiri dan mengikuti kedua orang mencurigakan tersebut. Melihat Atta sang tukang cuci mobil kembali menjadi Atta sang YouTuber, wanita tersebut pun meminta maaf dan bahkan selfie bersama salah satu kreator terkaya di Indonesia itu.

Don’t judge a book by its cover

Seperti kata pepatah yang sudah-sudah, don’t judge a book by its cover atau jangan lihat seseorang berdasar luarnya saja merupakan pelajaran yang bisa diambil dari hal sosial eksperimen ini. Tidak semua orang yang kelihatannya lusuh ternyata adalah rakyat jelata.

Bisa saja mereka sedang memberikan tes untuk kepekaan kalian terhadap sesama manusia. Pada dasarnya memang manusia tidak bisa berdiri sendiri, jika ingin menjadi orang terpandang alias selalu di atas, kita juga butuh mereka-mereka yang rela dan tetap berjuang meskipun masuk di kelas bawah.

Lewat sosial eksperimen ini kita sebagai manusia di era digital bisa menyimpulkan bahwa memang benar, para wanita zaman now perilakunya tak jauh-jauh dari harta dan tahta. Namun di sisi lain, menjadi cewek jual mahal juga bukan sebuah kesalahan. Aksi defensif dengan tidak memberikan nomor handphone sembarangan juga membuktikan bahwa para wanita jaman sekarang tak lagi gampangan. Kalau pendapat kalian bagaimana, guys?

Share
Published by
Harsadakara

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

1 week ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago