Categories: Tips

5 Sekolah di Indonesia yang SPP-nya Bikin Orangtua ‘Nangis’

Dari dulu yang namanya sekolah itu memang butuh biaya yang tidak sedikit. Baik dari alat tulis, bangunan dan SPP, jadi tanggungan wajib orang tua. Tapi mungkin karena rasa sayang dan ingin anaknya maju, seberapa banyak pun biaya bakal dicarikan juga.

Soal biaya, makin ke sini semakin mahal saja. Wajar sih mengingat sekolah makin berbenah tiap waktu. Tapi, beberapa sekolah memang memiliki biaya yang super mahal. Seperti beberapa institusi berikut yang SPP-nya benar-benar super dan bikin nangis orangtua dalam arti yang sebenarnya. Berikut ulasan lengkapnya.

The New Zealand Independent School, SPP seharga mobil

The New Zealand Independent School [image source]
Sekolah yang satu ini sangat luar biasa mahalnya. Sekolah ini menggunakan kurikulum Cambride dalam melakukan pengajarannya. Jika ingin masuk di sekolah ini, dalam satu tahun harus mengeluarkan biaya sekitar Rp. 174 juta, itu masih belum di biaya-biaya tambahan sebesar Rp. 50 jutaan. Untuk kelas sekolah dasar, harga ini terbilang sangat fantastis. SPP pertahunnya sudah mengalahkan biaya sekolah tahunan anak kuliah. Wajar saja kalau sekolah yang satu ini dinobatkan sebagai sekolah paling mahal di Indonesia.

SMA Pelita Harapan Lippo Cikarang, tidak kalah mahalnya

Pelita Jaya [image source]
Kalau yang ini adalah sekolah paling mahal untuk jenjang menegah atas. Sekolah bertaraf Internasional ini menggunakan sebuah kurikulum bernama Baccalaureate. Karena tidak mengikuti kurikulum yang ada di Indonesia, jadi tidak siswa dari sekolah ini tidak wajib mengikuti ujian sendiri. Sekolah merupakan cabang dari sekolah Internasional di Swiss. Sistemnya juga menggunakan kredit sama seperti anak kuliah. Jika ingin mendaftar di sekolah ini maka harus menyediakan kurang lebih $ 9.000  atau setara Rp 80 juta hanya untuk membayar SPP tahunan dari sekolah. Biaya mahal tersebut tidak termasuk dalam beban tambahan seperti membeli buku dan lain sebagainya. Uniknya Lebih dari 30% o anak yang sekolah di sini, semua berasal dari Korea

SMA Dwiwarna Bogor, SPP bisa buat DP Tanah

Dwiwarna [image source]
Seperti halnya sekolah mahal yang lain, jika ingin sekolah di SMA Dwiwarna harus mempersiapkan banyak uang. Biaya  sekolah ini dalam satu tahunnya adalah Rp 60 juta belum lagi SPP Rp 6,5 Juta yang harus dibayar tiap bulan. Sistem sekolah ini juga menggunakan kurikulum dari Cambride jadi memiliki standar yang diakui oleh seluruh dunia. Di sekolah ini juga telah disediakan asrama sendiri bagai para murid, kolam renang serta berbagai  macam sarana lainnya. Anak juga bisa mengembangkan bakat dengan mengikuti banyak ekstrakulikuler yang disediakan.

SMA Ciputra Surabaya, termahal di Jatim

Ciputra Surabya [image source]
Kalau di sekolah ini seleksi masuk saja calon siswa harus memiliki toefl dengan nilai minimal 500. Jumlah siswa yang ada di sini sangat dibatasi agar menjaga kualitas yang ada di sekolah. SPP satu bulan di sekolah ini adalah sebesar Rp. 4 juta, ditambah biaya masuk sebesar Rp. 40 juta. Dan masih banyak biaya-biaya tambahan seperti buku dan lain-lain. Siswa juga wajib mengikuti program magang satu minggu di sebuah perusahaan. Selain itu juga ada sebuah proyek khusus yang harus dikerjakan oleh para siswa yang tingkat kesulitannya sama dengan skripsi.

Global Jaya Internasional School, biaya seharga motor

Global jaya [image source]
Sekolah ini sangat memperhatikan kualitas dari siswanya, pasalnya untuk satu kelas yang umumnya diisi oleh 40 anak, disini hanya diisi dengan 24 anak. Untuk masuk ke sekolah ini dibutuhkan biaya yang sangat banyak. Untuk membayar biaya masuk saja, harus mengeluarkan Rp. 15 juta belum SPP tiap bulannya Rp. 5 juta. Semua pengajar di sini memiliki standar Internasional jadi akan banyak ditemui orang-orang asing dari Inggris, Amerika dan Australia di sekolah ini.

Sekolah di atas bisa dibilang memiliki biaya yang sangat fantastis. Namun pastinya pihak sekolah akan memperhatikan kualitas dari para siswanya. Terserah orang tua jika ingin menyekolahkan anak ke sekolah biasa saja atau yang di atas. Jika memang ingin menyekolahkan ke sekolah elite itu, jangan pernah lupa untuk mempersiapkan uang yang tidak sedikit.

Share
Published by
Arief

Recent Posts

Statemen Arra Bocah Viral Dianggap Menyinggung Pekerja Pabrik, Ortu Dikritik Netizen dan Psikolog

Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…

6 days ago

Profil Fedi Nuril, Sang Aktor yang Gencar Kritik Pemerintah dan Pejabat Publik

Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…

1 week ago

Kontroversi RUU TNI yang Mendapat Penolakan Masyarakat

Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…

2 weeks ago

Indonesia Airlines, Maskapai Indo tapi Memilih Berpusat di Singapura

Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…

2 weeks ago

Kasus Pencabulan oleh Kapolres Ngada, Akhirnya Pelaku Dimutasi

Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…

2 weeks ago

Terkuaknya Skandal Aktor Termahal Korea Selatan, Netizen: Hindari Pria Korea

Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…

3 weeks ago