Inspirasi

Tak Ada Regenerasi! Ini Saatnya Tagar Indonesia Butuh Petani Wajib Diviralkan

“Orang bilang tanah kita tanah surga, tongkat kayu dan batu jadi tanaman,” begitulah sepenggal lirik dari lagu Koes Plus yang seolah membanggakan Indonesia sebagai negara agraria. Sayangnya tak semanis lirik lagu, kini Indonesia sedikit demi sedikit mulai ‘kelelahan’ memenuhi permintaan pangan negeri sendiri. Meski telah banyak kebijakan yang diharapkan bisa menyelamatkan pertanian Indonesia, namun nyatanya jalur impor masih jadi favorit tiap terjadi kekurangan bahan pangan. Haruskah negeri ini terus menerus mengandalkan negeri sahabat sebagai pemasok pangan di tanah air?

Tak bisa disangkal jika gencarnya modernisasi memang sedikit banyak mengambil pengaruh dalam kemunduran pertanian Indonesia. Perkembangan jaman memang membawa kita menemukan berbagai teknologi yang membantu budidaya makin mudah dan gampang. Namun sayangnya hal ini pun harus beriringan dengan berbagai faktor yang makin besar menggerus sektor pertanian Indonesia. Dan jika ini terus menerus dibiarkan tak heran jika nama negara agraria takkan lagi dimiliki Indonesia.

Alih fungsi lahan yang makin menggila

Salah satu faktor besar yang membawa keterpurukan pertanian adalah adanya alih fungsi lahan yang makin meluas. Kini makin banyak bangunan didirikan di kota-kota di seluruh penjuru tanah air. Beragam perumahan dengan berbagai tipe, apartemen dan pusat perbelanjaan makin menjamur di mana-mana. Di pusat perkotaan makin sulit untuk menemukan pemandangan hijau, bahkan di pedesaan, tegalan dan sawahpun makin banyak yang berubah wujud menjadi pemukiman.

Alih fungsi lahan yang makin menggila [sumber gambar]
Lahan produktif yang makin terjepit pun tak lagi subur seperti dulu. Polusi perkotaan membawa dampak pada tanah pertanian di sekitarnya. Hasilnya? Petani harus bergantung dengan pupuk kimia untuk mempertahankan hasil. Padahal pemakaian dengan jangka panjang malah berdampak buruk pada kondisi tanah dan menjadikan panen makin bergantungan dengan asupan pupuk peningkat kesuburan. Dilema.

Tak ada greget untuk jadi petani

Di anggap sebagai pekerjaan kasar dan kurang elite untuk sebagian orang. Begitulah, image tentang petani yang membuatnya semakin sedikit dilirik sebagai profesi impian. Bahkan saat ini 61% para petani Indonesia berusia di atas 45 tahun, ini membuktikan pertanian masih dikuasai pemain lama dan belum banyak tergantikan dengan generasi muda. Modernisasi memang tak hanya berpengaruh dari segi sumber daya alam yang kita miliki, namun juga mendoktrin pola pikir masyarakat untuk memilih profesi yang lebih ‘praktis’ dari menjadi seorang petani.

Tak ada greget untuk jadi petani [sumber gambar]
Padahal berprofesi menjadi petani sebenarnya tak melulu bergumul lumpur dan bekerja di bawah terik matahari terus kok! Dengan kemajuan teknologi, sudah banyak pertanian yang menerapkan mesin modern yang memberi banyak kemudahan untuk melakukan budidaya. Bisnis pertanian pun tak melulu merugi, dengan kecermatan melihat pasar bisa dipastikan menjadi pelaku usaha di bidang pertanian merupakan bisnis menarik yang bisa menjadi jalan menuju kemakmuran!

Banyak lulusan pertanian yang ‘salah kamar’

‘Salah kamar’, dikiaskan demikian ketika banyak generasi muda lulusan pertanian yang beralih profesi di dunia non-agro. Berdasarkan data, hanya ada delapan persen lulusan pertanian di bawah 35 tahun yang berkecimpung di dunia pertanian dan sisanya bekerja di sektor lain, dilansir BBC (07/09). Alasannya, disebutkan karena citra dari sektor pertanian yang kurang bernilai ekonomi tinggi. Hal ini yang kemudian menjadikan lulusan pertanian banyak banting setir memilih sektor perbankan sebagai ladang pencarian mereka.

Banyak lulusan pertanian yang ‘salah kamar’ [sumber gambar]
Tak harus bekerja kasar, lulusan sarjana pertanian seharusnya lebih dituntut sebagai pemikir, manager yang mengorganisir perencanaan budidaya dan bukannya terjun langsung ke lapangan. Berbagai bisnis yang menunjang pertanian on farm pun bisa jadi lahan penghasilan yang menjanjikan jika dikelola dengan baik. Seperti dalam hal pemasaran sarana prasarana budidaya, pengolahan pasca panen, juga menerapkan inovasi baru guna meningkatkan kualitas produk untuk hasil panen yang bernilai tinggi.

Indonesia sebagai negara agraria seharusnya berbangga dengan kekayaan yang dimilikinya. Namun jika tak ada pelaku yang mau mengolah, tentu kebanggaan ini akan sia-sia. Mungkin Indonesia mulai berkaca pada negara tetangga seperti Thailand. Dengan wilayahnya yang sempit, mereka mampu berdaya dari sektor pertaniannya. Terus berinovasi dan mengaplikasikannya di lapangan secara nyata, kapan Indonesia mampu berbuat demikian? Mungkin ini saatnya tagar Indonesia Butuh Petani perlu diviralkan!

Share
Published by
Happy

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago