Inspirasi

Paspampres Praka Izroi, Bikin Terkesan karena Tetap Sopan Saat Cekcok di Pos PPKM Darurat

Belakangan ini nama Praka Izroi jadi perbincangan karena sempat dicegat oleh Polri di pos penyekatan. Kronologi kejadiannya sendiri saat Praka Izroi ingin lewat pos penyekatan PPKM Darurat Jakarta Barat. Sampai di jalan Daan Mogot, dia tidak diperkenankan lewat oleh polisi.

Praka Izroi bahkan ditarik, dan dibawa menepi sambil dibentak-bentak. Sikapnya yang sabar ternyata menyita perhatian netizen. Ia bahkan sama sekali tidak melawan, malah beberapa kali meminta maaf dan mengakui kesalahannya. Praka satu ini baru diizinkan lewat setelah menunjukkan kartu tanda anggota (KTA) yang bertugas sebagai Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). Selengkapnya mengenal Praka Izroi, berikut ini adalah profilnya.

Pernah menempuh pendidikan di Florida State University

Praka Izroi dapat motor [sumber gambar]
Dikutip dari PikiranRakyat, Praka Izroi Gajah merupakan alumni SMA Negeri 1 Manduamas, Sumatera Utara, dan sempat melanjutkan pendidikan di Florida State University, Jurusan Manajemen angkatan 2009. Praka juga belajar di Akademi Militer (Akmil) pada tahun 2009. Dari sini, bisa disimpulkan jika Praka memang bisa mencerminkan sosok berpendidikan dari sikapnya, semoga ini jadi inspirasi bagi semua ya.

Merupakan anggota Paspampres

Praka Izroi [sumber gambar]
Menanggapi video yang sedang viral di media sosial, banyak netizen yang mengaku salut dengan kesopanan Praka Izroi meski dia sendiri juga berstatus sebagai ‘anggota’.  Diketahui pria ini memang anggota TNI yang bertugas sebagai Paspampres alias Pasukan Pengamanan Presiden. Hal itu juga dibenarkan oleh Mayjen TNI Agus Subiyanto, selaku Komandan Paspampres.

Sudah berkeluarga

Praka Izroi [sumber gambar]
Sikap Praka Izroi yang sabar dan tenang, bahkan saat diperlakukan kurang menyenangkan karena kesalah paham yang terjadi. Sejak viralnya video tersebut, banyak yang mengagumi sosok Praka, bahkan tak sedikit netizen perempuan yang memuji-mujinya. Sayangnya, kekaguman para cewek para anggota satu ini menemui jalan buntu ya, sebab Praka sudah berkeluarga, bahkan telah memiliki anak, hal itu diketahui dari foto profil di Instagram pribadinya izroy_gadjah.

Mendadak beken

Karena video-nya viral, begitu banyak netizen yang penasaran pada sosok Paspampres satu ini. Di Tiktok, bahkan Instagram, nama Praka Izroi kerap disebut-sebut sebagai sosok yang menginspirasi. Berkat kesabarannya, Praka juga sempat mendapat hadiah motor dari hamba Allah. Para netizen pun setuju, jika motor tersebut adalah buah manis dari sikap Praka Izroi. Saat ini Instagram pribadi Praka Izroi sudah diikuti oleh puluhan ribu followers. Yang harusnya viral memang yang menginspirasi seperti ini ya, bukan yang pansos-pansos tapi hanya bisa membuat sensasi.

BACA JUGA: Kondisi Terbaru Cekcok Anggota Paspampres dan Polisi saat PPKM, Akhirnya Berujung Damai

Dari Praka Izroi, kita banyak belajar, bahwa tak peduli apa pun statusmu, menjaga sopan santun adalah yang utama. Karena manusia dilihat bukan dari tinggi status atau ilmunya, namun perilaku kesehariannya. Terbukti, sikap Praka Izroi kini mendapat banyak apresiasi dan kekaguman netizen.

Share
Published by
Nikmatus Solikha

Recent Posts

Statemen Arra Bocah Viral Dianggap Menyinggung Pekerja Pabrik, Ortu Dikritik Netizen dan Psikolog

Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…

1 week ago

Profil Fedi Nuril, Sang Aktor yang Gencar Kritik Pemerintah dan Pejabat Publik

Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…

2 weeks ago

Kontroversi RUU TNI yang Mendapat Penolakan Masyarakat

Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…

2 weeks ago

Indonesia Airlines, Maskapai Indo tapi Memilih Berpusat di Singapura

Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…

2 weeks ago

Kasus Pencabulan oleh Kapolres Ngada, Akhirnya Pelaku Dimutasi

Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…

3 weeks ago

Terkuaknya Skandal Aktor Termahal Korea Selatan, Netizen: Hindari Pria Korea

Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…

3 weeks ago