Masih ingat dengan Dead or Alive? Anda pastinya juga tak asing dengan nama Pete Burns. Ia merupakan vokalis sekaligus pencipta lagu. Ia mulai membentuk band yang bernama Dead or Alive di tahun 1980. Lagunya yang sukses mengguncangkan panggung hiburan yaitu ‘You Spin Me Around’ yang populer di tahun 1984.
Pria kelahiran 5 Agustus tahun 1959 ini merupakan anak pasangan dari ibunya, Eva Burns, yang merupakan keturunan Yahudi dan ayahnya, Francis Burns, yang berprofesi sebagai tentara di Inggris. Berikut perjalanan hidup Pete Burns.
Perjalanan karirnya berawal dari bergabung di The Mistery Girls. Namun, tak lama kemudian ia muncul di Nightmares in Wax. Grup musik Nightmares in Wax di bentuk pada tahun 1979. Lagu yang dirilis saat ia bergabung dengan Nightmares in Wax yaitu 12 single Black Leather dan 7 single dari Birth of a Nation.
Namun, sayangnya lagu-lagu single ini tak dijadikan album. Pada tahun 1980, Pete Burns mengubah nama grup musiknya menjadi Dead or Alive setelah beberapa anggotanya berubah-ubah. Dari sini grup music inilah yang membuat dirinya menjadi tenar.
Selanjutnya : 2. Kisah Asmara Pete Burns
Gayanya dengan rambut hitam panjang dan make up mata terkesan metal yang dikenal flamboyan membuat banyak orang terkesima. Namun, penampilannya saat ini sudah berubah. Pria yang pernah menikah dengan Lynne Corlett pada tahun 1978 ini penampilannya kini menjadi sangat mengerikan. Penampilannya berubah pasca ia bercerai dengan istrinya.
Setelah bercerai ia kemudian menjalin pernikahan sesama jenis dengan menikahi Michael Simpson di tahun 2007. Dari saat itulah, ia mengubah dirinya menjadi wanita. Entah apa yang telah membuat vokali Dead or Alive ini mengubah dirinya menjadi wanita. Entah karena sudah sejak dulu atau karena ia pernah memerankan peranan ganda. Namun, hubungan tersebut kandas di tahun 2008.
Penampilannya yang kian memburuk bermula sesaat setelah ia menyuntikkan Polyacrylamide pada bibirnya. Bibirnya menjadi tambah melebar dan tidak enak dipandang. Mengetahui perubahan yang tidak diinginkan pada bibirnya tersebut, ia akhirnya berulang kali membenahinya dengan jalan bedah kosmetik. Ia berulang kali keluar masuk ruang bedah kosmetik untuk menjalani beberapa bedah kosmetik.
Tak hanya bibir yang ia operasi, namun ia juga melakukan implan pipi dan juga operasi hidung. Uang yang telah ia kumpulkan selama 18 bulan pun raib untuk menjalani operasi tersebut dengan tujuan mengembalikan wajahnya. Namun malang nasib penyanyi transgender ini, wajahnya tak kunjung kembali seperti semula. Bahkan, saat ini wajahnya menjadi sangat mengerikan. Ia sadar bahwa ia telah melakukan kesalahan pada tubuhnya. Namun, penyesalan sudah tak berguna. Tak banyak orang yang bisa mengenalinya lagi.
Meski dengan keadaannya saat ini, ia tetap menjadi artis transgender yang terkenal. Saat ini ia menjadi model yang terkenal. Berikut salah satu fotonya yang diambil dari akun twitternya yaitu @PeteBurnsICON. ia mengunggahnya pada tanggal 7 Januari 2015 lalu .
Beberapa netizen memberikan komentar positif dan pujian padanya. Dengan menggunakan busana wanita yang glamor serba hitam, ia bergaya dengan sisi yang menakjubkan.
Dari kejadian tersebut, setidaknya kita bisa menyadari bahwa bedah kosmetik bukan jalan yang aman untuk mempercantik wajah Anda. Tak sedikit dari mereka yang mengalami kegagalan saat bedah kosmetik. Bahkan tak hanya wajah Anda yang dipertaruhkan. Nyawa Anda pun bisa melayang karena bedah kosmetik ini. Pete Burns hanya salah satu korban dari beberapa korban lainnya yang wajahnya menjadi korban bedah plastik.
Kasus baru, masalah lama. Begitulah kira-kira jargon yang cocok disematkan kepada Menteri Peranan Pemuda dan…
Selain susu dari sapi atau kambing, kamu mungkin sudah pernah mendengar susu dari almon atau…
Kamu pasti sudah nggak asing lagi dengan nama Labubu, atau Boneka Labubu. Jelas saja, karena…
Di dalam hutan lebat Papua, terdapat salah satu burung terbesar dan paling menakjubkan di dunia,…
Siapa yang tidak kenal Hikigaya Hachiman? Tokoh utama dari *OreGairu* ini dikenal dengan pandangan hidupnya…
Belakangan ramai perbincangan mengenai dugaan eksploitasi yang dialami mantan karyawan sebuah perusahaan animasi yang berbasis…