Dunia musik Indonesia lagi-lagi kedatangan musisi berbakat bernama NDX A.K.A yang berasal dari sebuah desa di Yogyakarta. Musik di Indonesia saat ini memang bisa dibilang sangat kaya. Kalau dulu mungkin hanya pop, rock, dan dangdut saja yang mampu mengambil hati masyarakat. Namun sekarang genre-genre seperti jazz, folk, sampai hip hop juga sudah mulai digemari.
Itulah yang kemudian membuat duo NDX A.K.A menjadi naik daun di kalangan penikmat musik. Musisi yang memilih jenis musik hip hop dangdut ini dikenal karena identitas lagu-lagu mereka yang terkesan galau. Serunya lagi dua anak muda yang ada dibalik NDX A.K.A memilih menggunakan Bahasa Jawa untuk setiap lagunya.
Memang yang namanya berkreasi itu bisa dilakukan dengan banyak hal ya. Kita bisa memilih untuk mengikuti arus menjadi mainstream atau menjadi unik dengan cara kita sendiri. Seperti NDX A.K.A ini yang memilih membuat jalur sendiri dan ternyata bisa sangat melekat di pasar Indonesia. Kalau kalian sendiri lebih pilih denger rapper lokal NDX A.K.A atau Young Lex ni?
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…