Honda Super Cub. [Image Source].
Sebagai satu dari sedikit pabrikan kendaraan roda dua yang paling lama menemani pecinta motor Indonesia, Honda jelas sudah masuk ke dalam daftar legenda. Bukan hanya sepeda motor, Honda juga rajin menelurkan kendaraan roda empat dengan kualitas jempolan. Untuk sepeda motornya sendiri, sudah banyak jenis motor yang mereka rancang, mulai dari motor bebek, skutik, hingga motor sport.
Honda diinisiasi pertama kali pada penghujung tahun 1940an oleh Soichiro Honda. Soichiro begitu berhasrat dan cinta pada segala hal yang berhubungan dengan teknik mesin. Saat ini, dengan slogan satu hati-nya, kiprah Honda semakin sulit dibendung. Bersama Yamaha, Honda silih berganti menempati posisi puncak di semua kategori sepeda motor yang ada.
Mari kita tengok 7 motor Honda paling ikonik yang pernah mereka produksi dan pernah sangat digdaya pada masanya.
Setiap manufaktur tentunya harus berani mengerjakan proyek paling gila dan paling dianggap mustahil. Dan Rune adalah jawaban Honda. Motor besar dan pastinya sangat bertenaga. Motor ini hampir sepenuhnya berlapis baja dan kromium.
Seperti yang sudah kamu duga, motor ini dirancang khusus untuk menaklukkan medan buas di ajang reli Dakar. Africa Twin adalah motor gahar yang dapat diandalkan untuk menerjang gurun pasir, melibas jalan berlumpur, serta medan berat lainnya.
Honda Hurricane adalah upaya Honda untuk mempertegas dominasi mereka di kelas superbike. Turun di kelas sport-touring, Honda Hurricance membawa kapasitas mesin yang cukup besar untuk saat itu, 650cc. Motor ini dapat dipacu hingga kecepatan maksimum 248 km/jam.
Banyak orang beranggapan bahwa CB750 ini merupakan pelopor motor Superbike modern di dunia. Motor yang sekaligus menjadi pengusung mesin berkubikasi 750cc 4-silinder ini adalah obsesi Honda menembus pasar Amerika Serikat yang memang lebih menggandrungi motor gede.
Motor ini sepintas terlihat seperti motor patroli. Honda ingin mendesain motor touring yang tak hanya bertenaga namun juga nyaman dikendarai. Desain motor yang begitu unik membedakan motor ini dengan motor lainnya.
Honda Superhawk punya nama lain Honda CB77. Motor ini menjadi cikal bakal motor sport Honda saat itu. Motor klasik ini mengusung mesin berkapasitas 305cc bermesin ganda. Kapasitas mesin tersebut tergolong besar bila dikomparasikan dengan motor Honda lain yang beredar kala itu. Superhawk bisa digeber hingga kecepatan maksimum 160 km/jam.
Ada alasan khusus kenapa motor yang tak punya tampang semenawan saudaranya yang lain ini ada di posisi pertama daftar sepeda motor Honda paling ikonik. Super Cub memang bukan motor paling lincah pun tercepat, namun motor ini menjadi produk Honda dengan angka penjualan terbesar dalam sejarah mereka. Hingga tahun 2014 saja, motor ini telah mencatatkan penjualan lebih dari 87 juta unit. Angka yang akan sangat sulit dilampaui oleh motor generasi kapanpun.
Itulah 7 motor honda paling ikonik dan legendaris yang pernah diciptakan. Meskipun jadul di masa sekarang, namun kontribusi produk-produk ini luar biasa di zamannya. Entah pionir dari teknologi-teknologi motor masa depan, sampai produk yang terjual dengan angka super fantastis. Honda memang harus diakui luar biasa.
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…