Categories: Tips

Wanita Tangguh Mengadopsi 4 Putri Sahabatnya yang Meninggal Karena Kanker Otak

Apa sih hal-hal yang akan kamu lakukan untuk sahabat terbaikmu? Seberapa jauh kamu mau membantu mereka? Apakah kamu akan melakukan apa yang Laura Ruffino lakukan demi sahabatnya?

Laura Ruffino adalah sahabat baik bagi Elizabeth Diamond sejak mereka masih kelas 5 SD. Malang bagi Elizabeth, ia didiagnosa menderita kanker otak stadium 4 pada Agustus 2014. Padahal ia adalah seorang orang tua tunggal dari 4 anak perempuan yang masih kecil, sehingga ia khawatir dengan apa yang akan terjadi pada mereka.

Laura tidak ingin sahabatnya semakin tertekan karena harus memikirkan nasib anak-anaknya kelak, maka ia berjanji akan mengadopsi keempat anaknya jika hal terburuk terjadi. Kemudian pada April 2015, Elizabeth Diamond meninggal dunia, dan Laura menepati janjinya.

Keluarga Ruffino yang kini punya 6 anak [Image Source]
Laura Ruffino sendiri sebenarnya sudah berumah tangga dengan Rico dan memiliki dua orang anak perempuan. Kini, jumlah anggota keluarganya menjadi 2 kali lipat. Ia dan suami, dengan 6 orang putri yang manis.

Beruntung bagi anak-anak ini, karena Laura dan Rico adalah pasangan penyayang dan benar-benar peduli dengan mereka. Pasangan suami istri ini melakukan apapun yang mereka bisa agar anak-anak Elizabeth yang masih berusia antara 5 hingga 12 tahun ini merasa dicintai dan menjadi bagian dari keluarganya.

Anak-Anak Elizabeth Diamond [Image Source]
Dalam situs kampanye YouCaring, disebutkan bahwa keluarga ini Ruffino merasa kesulitan untuk meminta bantuan orang lain karena mereka biasanya berkecukupan. Namun dengan tambahan 4 orang anak, mereka tentu akan kesulitan. Untungnya anggota komunitas di lingkungan tempat tinggalnya bersedia membantunya.

Dengan jumlah anggota keluarga yang berlipat ganda, maka pengeluaran pun semakin banyak pula. Untungnya, keluarga Ruffino tidak melakukan ini sendirian. Komunitas tempat mereka tinggal mengukung keluarga ini agar mereka bisa segera beradaptasi dengan realitas yang ada sekarang.

Ruffino sekeluarga [Image Source]
Sebuah kampanye penggalangan dana secara online juga dilakukan untuk membantu keluarga besar ini. Lewat kampanye ini, mereka telah mendapatkan lebih dari 80 ribu dolar untuk membantu kehidupan mereka.

“10 tahun yang lalu aku tidak menyangka hidupku akan seperti ini. Tapi jika kamu tiba-tiba mendapatkan sesuatu, terima saja tantangan tersebut dan lakukan apa yang terbaik,” ujar Laura Ruffino.

Nah, itu dia contoh nyata tentang persahabatan sejati serta wujud nyata kepedulian terhadap sesama manusia. Ternyata, masih banyak orang yang memiliki rasa kemanusiaan yang tinggi dan benar-benar menjunjung tinggi arti persahabatan.

Share
Published by
Tetalogi

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

1 week ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago