Trending

Diibaratkan Bom Atom, Begini 13 Potret Mencekamnya Kebakaran Hutan Australia

Banyaknya bencana yang melanda menandakan bahwa bumi sudah semakin tua, salah satu bencana yang setiap tahun pasti ada yaitu kebakaran hutan. Dalam kurun waktu 2019 ada banyak sekali kebakaran hutan yang terjadi. Mulai dari hutan Amazon, hutan di beberapa daerah di Indonesia, hutan di Rusia, dan sekarang Australia.

Menyambut tahun yang baru, Australia merah membara bak terkena bom atom. Ribuan rumah habis terbakar, jutaan hektar lahan dilalap api, serta ada jutaan spesies yang ikut tewas karena si jago merah. Dari gambar yang beredar di jagad maya, beginilah penampakan memilukannya kebakaran di Australia.

Kebakaran ini sudah terjadi sejak bulan September lalu, namun karena cuaca yang kering dan panas, si jago merah masih terus melalap hutan hingga sekarang

Kebakaran hutan di Aussie [sumber gambar]

Sang Menteri Transportasi negara bagian itu, Andrew Constance, menyebut kejadian ini sebagai Bom Atom saking menakutkannya

Kebakaran Bak Bom Atom [sumber gambar]

Untuk sekarang, New South Wales adalah bagian yang paling parah. Lebih dari 1.300 rumah hangus terbakar dengan total 24 orang meninggal dunia

Api yang membara [sumber gambar]

Sementara itu di Sydney yang penuh kabut asap membuat ia tak lagi layak dihuni. Daerah tersebut berada 11 tingkat di atas level “berbahaya”

Polusi yang sangat parah [sumber gambar]

Kebakaran ini memicu munculnya badai api, lebih dari 4000 orang memilih untuk menyelamatkan diri ke pantai

Badai Api [sumber gambar]

Kondisi Karhutla yang semakin panas membuat Karbon Monoksida sangat tinggi, ribuan warga Australia sudah diungsikan ke tempat yang aman

Karhutlah yang semakin para [sumber gambar]

Penampakan area yang habis terbakar. Untuk saat ini sudah 5,9 juta lahan terbakar 🙁

Sisa kebakaran [sumber gambar]

Potret langit yang merah membara, sama persis dengan langit Jambi saat hutan di Sumatera ludes dilalap oleh api

Langit yang merah membara [sumber gambar]

Wilayah Australia saat ini memiliki temperature udara yang lebih dari 40 derajat celcius. Serem banget kan?

Temperatur udara 40 derajat [sumber gambar]

Saat hutan terbakar, yang paling banyak korban jiwa tentu hewan dan binatang yang memang habitatnya di hutan. Duh, kasian 🙁

Hewan dalam kebakaran hutan [sumber gambar]

 Ada lebih dari 8000 koala yang mati, selain itu burung, reptile, serta jutaan mamalia lain hangus bersama api

Hewan mati [sumber gambar]

Dalam hal ini,  Perdana Menteri Australia dikecam banyak orang karena tindakannya yang tetap mempertahankan tambang batu-bara

Kebakaran Hutan mengerikan [sumber gambar]

Kalau tidak segera diatasi, kebakaran ini akan menyebabkan korban semakin banyak berjatuhan –baik itu manusia ataupun hewan

Kebakaran harus diatasi [sumber gambar]
Semoga Australia segera pulih dan kebakaran bisa berkurang sedikit demi sedikit. Karena, sebagaimana kita tau bahwa api memang bisa memusnahkan segala kehidupan yang ada di atas bumi. Segera bangkit Australia!

Share
Published by
Ayu

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago