Inspirasi

Kisah Karni Ilyas, Sosok Host Spektakuler yang Sukses Bikin Acara TV Anti-Mainstream

Sosok Karni Ilyas memang dikenal dan sebagai presenter acara Indonesia Lawyer Club yang tayang di stasiun TVOne. Dilansir dari merdeka.com, pria kelahiran Bukittinggi, Sumatera Barat, 25 September 1952 mengawali karirnya sebagai wartawan yang berkonsentrasi di bidang hukum dan politik.

Malang melintang di dunia jurnalistik, Karni Ilyas pun dikenal sebagai wartawan senior yang sangat disegani. Seiring berjalannya waktu, ia kemudian beralih ke bidang penyiaran hingga sukses menjadi host pada acara-acara yang berkualitas. Seperti apa sosoknya? Simak ulasan berikut.

Berawal dari dunia jurnalistik yang membesarkan namanya

Meniti karir sebagai wartawan [sumber gambar]
Menjadi seorang wartawan, merupakan pintu utama bagi Karni Ilyas untuk menapaki karirnya di dunia media. Tercatat, ia menjadi jurnalis milik Partai Golkar, Harian Suara Karya pada tahun 1972. Sumber dari merdeka.com menyebutkan, ia bahkan sempat merintis karier di majalah Tempo. Tak disangka, desk hukum dan nasional yang digawanginya cukup membuat pemberitaan majalah Tempo menjadi acuan pembaca. Di tahun 1991-1999, Karni juga sempat memimpin majalah Forum Keadilan dan menjadi salah satu referensi utama pembaca, terutama untuk kasus-kasus hukum.

Sosok cerdas yang akhirnya terjun di dunia penyiaran

Terjun di dunia penyiaran [sumber gambar]
Karirnya di bidang penyiaran dimulai stasiun televisi SCTV pada 1996. Dilansir dari merdeka.com, ia berhasil mengangkat Program Liputan 6 sebagai program berita yang mampu bersaing dengan Metro TV. Dengan taglineAktual Tajam Terpercaya‘, beberapa karya jurnalistik Liputan 6 SCTV mendapat penghargaan bergengsi dan menjadi program berita terkemuka di Tanah Air. Hal ini kemudian berlanjut dengan deretan tayangan televisi berkualitas saat karni berada di televisi lainnya.

Ciptakan tayangan televisi yang berkualitas

Banyak membesut tayangan televisi yang berkualitas [sumber gambar]
Selain Program Liputan 6, pria yang merupakan lulusan Fakultas Hukum UI itu akhirnya berlabuh di ANTV. Sama seperti yang ia lakukan ketika di SCTV dahulu, Karni sukses membesut tayangan-tayangan eksklusif di stasiun televisi tersebut. Terutama berita tentang penggerebekan teroris yang tengah marak pada saat itu. Dilansir dari merdeka.com, ia juga berada di belakang kesuksesan program bincang-bincang atau talkshow ‘Jakarta Lawyers Club’, yang kemudian berubah menjadi ‘Indonesia Lawyers Club’ atau ILC.

Dikenal luas berkat acara ILC

Berkat ILC yang dipandunya, nama Karni Ilyas terus merokat di industri media tanah air. Sumber dari merdeka.com menuliskan, tema menarik, terutama seputar kasus korupsi yang sering diangkat di ILC, menjadikan acara talkshow tersebut mampu meraup ratingnya tinggi dan mengalahkan acara-acara sinetron. Selain mengangka t tema yang tengah hangat diperbincangkan, acara ILC besutan Karni juga kerap menghadirkan tokoh atau pakar di bidangnya untuk menjadi narasumber.

Raih berbagai penghargaan atas kiprahnya di industri media

Dianugerahi Panasonic Gobel Awards [sumber gambar]
Berkat kiprahnya yang besar di industri media tanah air, Karni Ilyas akhirnya diganjar berbagai pernghargaan besar. Dilansir dari merdeka.com, ia menerima Panasonic Gobel Awards untuk kategori Lifetime Achievement Award pada bulan Maret 2012. Sosok yang juga merupakan mantan anggota Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) tersebut, dinilai telah banyak memberikan sumbangsihnya terhadap tayangan televisi yang berkualitas.

BACA JUGA: S.K. Trimurti, Sederet Fakta Tentang Legenda Jurnalis Indonesia

Beruntung Indonesia memiliki tokoh sekaliber Karni Ilyas. Lewat tangan dinginnya, banyak acara televisi yang ditayangkan memberikan manfaat dan pengetahuan buat pemirsanya di tanah air. Utamanya yang terkait tentang kondisi politik yang tengah hangat pada saat itu.

Share
Published by
Dany

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

1 week ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago