Categories: Tips

5 Jurus Ampuh Biar Tadarus Kamu Saat Ramadan Bisa Tahan Hingga Berjam-jam

Setiap hari di bulan ramadan adalah ladang amal buat para muslim di dunia. Oleh karenanya semua umat islam saling berlomba buat menuai banyak pahala di bulan itu. Misalnya Tadarus, menjadi ibadah yang populer saat puasa sebagai salah satu cara mendapatkan pahala.

Bicara soal tadarus, setiap harinya saat bulan ramadan, pasti di sana-sini terdengar suara ngaji yang seolah saling bersautan. Sayangnya untuk melakukan ibadah ini sering kalah sama ngantuknya dan capeknya. Tapi tidak usah khawatir, pasalnya berikut adalah kiat agar tadarus kamu bisa bertahan lama.

Ajak teman buat Tadarus

Tadarus bareng [image source]
Kita itu seringnya malas banget buat tadarus, padahal resolusi sebelum ramadhan mau khatam 30 juz. Sebenarnya penyakitnya malas itu ada pada diri sendiri, oleh karenanya, coba ajak teman buat ikut resolusi bareng buat khatam Alquran. Masalahnya, mesti pilih juga temannya, kalau ternyata yang dipilih juga malas dan curangnya sih, sama saja dengan bohong. Kalau seperti itu bukanya tadarusan bareng yang ada malah main PS berjama’ah. Tapi kalau masih belum nemu sih, coba ajak keluarga, pasti mau kalau tadarusan bareng.

Usahakan istirahat dulu

Rebahan bentar [image source]
Meskipun hanya baca dan melafalkan huruf alquran tapi ternyata bisa bikin capek juga. Pasalnya dalam bertadarus juga dibutuhkan konsentrasi yang lumayan tinggi, jadi wajar kalau kadang cepat lelah. Belum lagi  kalau rasa kantuk juga ikut menyerang, bisa gak karun itu bacaan. Oleh sebab itu, coba deh kita istirahat dulu sebelum magrib atau setelah berbuka. Tidak harus tidur karena hukumnya makruh, cukup dengan rebahan saja agar bada merasa relaks. Baru deh setelah tarawih kita bisa lanjut tadarus.

Jangan banyak makan berlebihan

Telalu banyak makan [image source]
Memang ya namanya saja puasa, maunya pas buka diembat semua. Bukannya semakin bersemangat, yang ada malah main loyo. Itu karena dari tadi pagi tidak ada asupan yang memenuhi kebutuhan tubuh, jadi kalau langsung banyak diisi jadinya badan kaget. Endingnya, tidur pulas karena tidak bisa bangun. Oleh sebab itu, buka saja dengan makanan yang secukupnya, asal kebutuhan buat tarawih dan tadarus terpenuhi. Hal ini berguna buat mencegah rasa kantuk dan capek yang bisa saja tiba-tiba datang melanda.

Perhatikan waktu

Perhatikan waktu [image source]
Ada minus dan plus masalah pemilihan waktu saat melakukan tadarus di bulan ramadan. Bagi yang memilih malam, pastinya lebih ramai dan khyusuk, tapi keseringanya malah kelewat petang jadi saat sahur ngantuknya bukan main. Kalau yang setelah subuh, malasnya bukan main soalnya rasa untuk melanjutkan tidur biasanya lebih kuat. Tapi positifnya kita bisa langsung melanjutkan dengan aktivitas sehari hari. Oleh sebab itu perlu dipikirkan matang-matang mau pilih yang mana.

Semuanya kembali pada niat dan doa

Berdoa [image source]
Pada akhirnya semua dikembalikan pada niat yang kuat oleh seseorang untuk beribadah kepada Allah. Kalau memang dasaran niatnya memang kuat, godaan apapun sih juga bakal lewat juga. Entah itu ngantuk, lemes atau lapar akan terasa enteng juga. Dan jangan lupa yang paling penting adalah berdoa.  Minta pada Allah agar bisa kuat ibadahnya tapi juga tidak mendzalimi diri sendiri dengan terus-terusan ibadah tanpa peduli kesehatan. Kan badan juga punya hak pula.

Mendekatkan diri pada Yang Maha Kuasa memang bagus, namun dilihat pula kondisi diri. Niat mau tadarus semalaman buat dengan Allah, tapi paginya malah loyo gak karuan. Alhasil puasa hilang, kerjaan pun gak karuan. Kalau begitu siapa yang rugi sekarang? Tapi kalau niatnya ibadah, pasti selalu ada saja jalan bagi kita.

Share
Published by
Arief

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

1 week ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago