Hasil pertandingan Timnas U-19 vs UAE dalam laga terakhir babak penyisihan Grup B Piala Asia U-19 2014 yang berada di Myanmar pada Selasa (14/10), berakhir dengan skor 1-4. Hasil Timnas U-19 vs UAE melengkapi penampilan buruk yang ditampilkan tim Garuda Jaya.
Alih-alih menutup turnamen dengan sedikit hiburan setelah kandas di dua laga sebelumnya dan dipastikan tersingkir, Evan Dimas dan kawan-kawan justru tampil payah melawan UEA. Skor telak 1-4 menjadi catatan negatif yang tentu saja tidak patut dibanggakan.
Pada menit awal kedua tim saling bergantian melakukan serangan. Namun serangan timnas U-19 selalu buntu. Sebaliknya, UEA U-19 mampu mencuri gol lebih dulu pada menit ke-10. Mohamed Al Akberi memasukkan bola ke gawang Indonesia setelah berhasil lepas dari kawalan Muhammad Fatchu Rochman. Skor berubah 0-1.
Tertinggal satu gol, Indonesia mencoba tampil lebih menekan. Tapi serangannya mudah dibaca para penggawa UEA U-19. UEA U-19 kembali mencetak gol pada menit ke-22 lewat tendangan bebas Ahmed Al Hashmi. Skor berubah menjadi 0-2 untuk UEA U-19.
Timnas U-19 terlihat kesulitan untuk membongkar pertahanan UEA U-19. Beberapa kali serangan yang mereka lancarkan bisa dengan mudah dipatahkan. Percobaan tendangan dari luar kotak penalti coba dilakukan Maldini Pali. Namun bola hasil tendangannya masih dengan mudah ditangkap kiper UEA U-19, Mohammed Busanda.
Peluang kedua bagi timnas U-19 didapatkan Dimas Drajad yang menerima umpan tarik dari Maldini Pali. Namun bola hasil tendangannya masih melenceng dari gawang. Hingga babak pertama usai, skor tetap 0-2.
Skuat asuhan Indra Sjafri semakin hancur di babak kedua. Saeed Jassim Saleh membuat kedudukan menjadi 0-3 lewat golnya di menit ke-50. Namun timnas U-19 berhasil memecah kebuntuan, setelah berhasil menuntaskan dengan baik umpan terobosan dari Evan Dimas mengubah skor menjadi 1-3. UEA U-19 kembali menjauh setelah gol keempat oleh Ahmed Al Ghilani pada menit ke-79. Skor akhir 1-4 untuk kemenangan UEA hingga babak kedua usai.
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…