Categories: Inspirasi

Kisah Wahyu Selow, dari Tukang Cat Hingga Penyanyi Viral yang Lagunya Dicover Via Vallen

Penggemar Via Vallen mendadak heboh setelah dirinya merilis single berjudul Selow, pada 4 Desember 2018 lalu. Saat diunggah di akun YouTube ascadamusik, lagu tersebut telah ditonton sebanyak 80,817,928 kali. Namun tak banyak yang tahu, lagu tersebut sejatinya telah dinyanyikan pertama kali oleh seorang pria bernama Wahyu Ramdani.

Dengan irama bernuansa pop, Selow versi Wahyu Ramdani telah ditonton sebanyak 82,324,260 views, sejak diupload pada 13 September 2017. Meski kini telah dikenal sebagai musisi, perjuangan Wahyu hingga bisa berada diposisinya sekarang sungguh berat. Ia bahkan sempat melakoni profesi sebagai tukang cat tembok. Simak kisahnya selengkapnya berikut ini.

Sempat melakoni beragam profesi sebelum dikenal sebagai musisi

Sempat jatuh bangun jalani beragam profesi [sumber gambar]
Sebelum dikenal dengan dengan lagus slow miliknya, Wahyu sempat berjuang keras untuk mencukupi kebutuhannya sehari-hari. Dilansir dari hot.detik.com, ia sempat berjualan kripik, menjadi tukang cat tembok, driver online hingga mendaftar Pegawai Negeri Sipil (PNS). Untuk yang terakhir, ia gagal lolos tes PNS tersebut.

Mendadak viral karena lagu slow yang dibawakan oleh dirinya

Semua kegagalan yang dialaminya, tak membuat Wahyu lantas menyerah. Ia pun mencoba dunia tarik suara dan memulai karier sebagai solois, dengan bernyanyi dari kafe ke kafe. Siapa sangka, kegiatan bermusik yang telah ditekuninya sejak SMA itu kini menjadi jalan sukses bagi dirinya. Sosok Wahyu pun semakin terkenal berkat lagu slow yang viral di dunia maya.

Diundang ke acara Hitam Putih Trans 7

Berkat lagunya yang viral, Wahyu pun sempat diundang ke acara Hitam Putih yang dipandu oleh Deddy Corbuzier. Selain menceritakan perjalanan karirnya hingga sukses, ia juga mengaku telah merasakan perubahan yang besar dalam hidupnya. Terutama soal pendapatan yang semakin besar seteah dirinya terjun sebagai musisi profesional.

Lagu miliknya semakin terkenal setelah dicover oleh Via Vallen

Nama Wahyu semakin terkenal setelah lagu selow miliknya dicover oleh penyanyi dangdut. Meski dengan warna musik berbeda, toh liriknya yang mudah dihafal membuat single ini mampu merebut perhatian netizen di Tanah Air. Sebagai perbandingan, selow ala Via Vallen telah ditonton sebanyak 80,817,928 kali. Sementara yang dibawakan oleh Wahyu, menembus angka 82,324,260 kali.

Sosok musisi yang sayang dengan sang ibu

Sosok musisi yang sayang dengan sang ibu [sumber gambar]
Saat diundang di acara Hitam Putih, Wahyu sempat mengutarakan kecintaannya pada sang ibu. Hal ini diwujudkannya saat Wahyu tengah bernyanyi di sebuah acara, di mana saat itu ia mengundang sang ibu naik ke panggung karena berulang tahun. Ia juga mempunyai harapan agar suatu saat bisa memberangkatkan umroh sang ibu ke tanah suci.

BACA JUGA: Dinyinyiri Karena Kerap Cover Lagu Orang, Begini Tanggapan Via Vallen

Lagu Selow yang mudah dicerna dan memiliki aransemen musik yang asyik, membuat sosok Wahyu Ramdani dikenal oleh publik. Meski sempat merasakan perjuangan yang berat, ia kini telah memetik hasil dari kerja kerasnya tersebut. Terlebih, lagunya tersebut telah dicover oleh penyanyi dangdut Via Vallen. Hebat ya Sahabat Boombastis.

Share
Published by
Dany

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

1 week ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago