Seperti yang kita tahu, dari semua negara yang ada di Asia Tenggara ini Indonesia adalah yang paling greget. Dari statistik yang disusun Global Fire Power tertulis sangat jelas kalau kita adalah nomor satu di kawasan ini, diikuti oleh Vietnam dan Thailand. Nah, ketika kita begitu jemawa di Asia Tenggara, ada Laos yang bisa dikatakan sebagai yang paling terpuruk soal militer di kawasan ini.
Membahas tentang militer Laos, memang statistik mengatakan kalau negara satu ini sama sekali nggak greget. Dilihat dari banyak hal, mulai tentara sampai alutsista, mereka sangat biasa bahkan cenderung kurang. Bahkan nih kalau parameter wilayahnya diganti dunia, Laos termasuk negara peringkat bawah. Dari 126 negara bermiliter, tetangga Thailand ini menempati peringkat 121. Selisih beberapa peringkat saja dari negara paling lemah di dunia.
Meskipun begitu, Laos belakangan melakukan berbagai manuver untuk memperbaiki militer mereka. Kita lihat saja apakah mereka akan bisa bangkit atau tetap sama. Lebih dalam soal militer Laos, berikut beberapa fakta tentang kekuatan angkatan bersenjata negara ini.
Kalau dilihat dari jumlah tentaranya, Laos adalah yang paling sedikit se-Asia Tenggara. Jumlahnya hanya sekitar 30 ribu saja untuk personel aktifnya. Tapi, mereka punya tentara lapis kedua sebanyak 100 ribu orang yang terdiri dari pemuda wajib militer.
Meskipun jadi yang paling sedikit di Asia Tenggara, tapi untuk skala dunia jumlah tentara Laos boleh dibilang lumayan. Masih banyak negara-negara lain yang tentaranya lebih sedikit, termasuk di antaranya adalah Republik Ceko, Kroasia, dan Denmark.
Berbicara soal kekuatan darat, Laos cukup terpuruk. Kalau kita bedah nih alutsistanya, negara ini hanya memiliki beberapa gelintir mesin perang darat. Tank misalnya, Laos hanya memiliki sekitar 55 buah saja. Jumlah ini bisa dibilang sangat sedikit kalau dibandingkan negara tetangganya. Misalnya Kamboja yang memiliki sekitar 525 tank.
Meskipun tanknya cukup sedikit, Laos memiliki jumlah kendaraan tempur yang lumayan banyak meskipun bisa dibilang sedikit kalau dibandingkan dengan negara lain. Soal kendaraan taktis, negara ini hanya memiliki 185 buah saja. Cuma tank dan kendaraan tempur saja yang jadi andalan mereka untuk menjaga daerah seluas 236 ribu kilometer.
Nggak hanya ecek-ecek di darat, di ranah udara Laos pun juga sangat lemah. Negara ini nggak memiliki alutsista yang benar-benar memadai untuk sektor udara. Global Fire Power menuliskan jika negara ini hanya punya 31 pesawat saja. Cukup miris kalau dibandingkan dengan tetangga-tetangganya.
31 pesawat ini pun terdiri dari armada pengangkut dan helikopter saja. Laos nggak memiliki satu pesawat penyerang pun. Nggak hanya di Asia Tenggara, di skala dunia pun Laos sangat terpuruk soal alutsista udara.
Beralih dari ranah udara, kita menuju ke kekuatan laut mereka. Kira-kira bagaimana kekuatan laut negara satu ini? Kita nggak perlu mengharapkan kejutan apa pun karena di laut Laos juga lemah. Hal ini terbukti dari jumlah alutsista laut yang mereka miliki.
Laos tercatat hanya memiliki kapal pantai saja. Jumlahnya pun nggak banyak cuma 52 buah. Kalau dilihat dari letak geografisnya, sepertinya Laos memang nggak perlu memperkuat kelautan mereka. Pasalnya, negara ini bisa dibilang nggak berbatasan dengan laut secara langsung. Kalau kita lihat petanya, Laos memang seolah dikepung oleh banyak negara di semua sisinya, mulai dari Kamboja, Thailand, Vietnam, dan Tiongkok.
Kalau dilihat dari fakta yang ada, sepertinya agak susah bagi Laos untuk benar-benar bisa melesat. Kecuali kalau pemerintah negara itu melakukan hal-hal luar biasa. Mungkin saja Laos bisa naik peringkat, meskipun tidak di Asia Tenggara, setidaknya di level dunia. Kita lihat saja apa yang bakal mereka lakukan nantinya.
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…