Aksi protes dengan cor kaki menggunakan semen sudah tak asing lagi di telinga kita. Hal tersebut sudah banyak dilakukan, salah satunya seperti para petani yang tinggal di sekitar Pegunungan Kendeng, Jawa Tengah di tahun 2016 lalu. Mereka melakukan aksi tersebut karena protes dengan kebijakan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang menerbitkan kembali izin pabrik semen di kawasan Pegunungan Kendeng.
Mereka tak ada keinginan untuk menghentikan aksi mengecor kaki dengan semen tersebut. Sampai pada akhirnya ada seorang petani bernama Patmi yang meninggal dunia karena serangan jantung setelah mengikuti aksi itu. Dari kejadian ini, para ahli kesehatan banyak yang mengungkapkan pendapatnya. Kalau ternyata, cor kaki menggunakan semen itu sangat berbahaya bagi kesehatan.
Cor kaki menggunakan semen ternyata memiliki dampak buruk lho bagi kesehatan. Salah satunya adalah bisa merusak kaki itu sendiri. Menurut M. Adib Khumaidi, spesialis Bedah Orthopedi dan Traumatologi di RS Sari Asih Karawaci, jika semennya benar-benar menekan kaki, maka orang tersebut bisa menderita sindrom kompartemen. Di mana itu bisa menghambat aliran darah dari jaringan yang terkena tekanan itu tadi.
Yuda Turana selaku Dokter Spesialis Saraf mengatakan kalau aksi pasung kaki menggunakan semen ini bisa merusak jaringan kulit. Sebab, semen yang menempel terlalu lama pada kaki akan mengganggu kesehatan dan menghambat proses oksigenasi pada kulit. Sehingga, kemungkinan besar jaringan pada kulit kaki bisa rusak atau parahnya tidak berfungsi lagi.
Selain dua di atas, semen ternyata juga bisa memiliki pengaruh buruk lain ke kulit. Adalah bisa membuat orang menderita gatal-gatal hingga kulitnya melepuh. Biasanya, ini diderita oleh orang-orang yang alergi terhadap zat-zat di dalam semen. Hal ini pernah dialami oleh seorang kuli bangunan asal Palangkaraya bernama Sunyono. Pria tersebut sudah tidak pernah menyentuh semen lagi sejak dirinya kulitnya gatal-gatal dan melepuh selama delapan bulan. Dan akhirnya, Sunyono pun dirawat di ICU untuk menjalani perawatan.
BACA JUGA : 8 Aksi Protes Mengerikan Yang Menyakiti Diri Sendiri
Begitulah dampaknya kalau kita nekat memasung kaki menggunakan semen. Sangat berbahaya bukan? Jadi, semoga aksi protes seperti ini tidak ada lagi ke depannya. Selain menyiksa diri sendiri, aksi cor kaki menggunakan semen tersebut dapat membahayakan nyawa.
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…