Penyanyi jebolan Dangdut Academy yaitu Aty Kodong sedang dirundung masalah. Kisah asmaranya yang semula baik-baik saja harus terhenti di tengah jalan lantaran pacarnya telah menipu dirinya habis-habisan. Pacarnya yang ternyata oknum Brimob Polda Sulsel berinisial “S” tersebut tiba-tiba tak mengakui hubungannya dengan Aty.
Padahal Aty sudah memberikan banyak materi untuk kekasihnya tersebut. Adalah uang senilai Rp200 juta, motor dan juga jam tangan mewah. Hal inilah yang membuat Aty geram sehingga membawa kasus ini ke jalur hukum. Nah, Sahabat Boombastis tentunya enggak mau kan mengalami kejadian serupa? Jadi ikuti terus ulasan Boombastis.com yang akan mengulas ciri dari pacar yang hanya ingin menguras harta.
Tanda yang paling terlihat adalah dari perkataannya. Ia biasanya selalu menjelaskan harta yang ia miliki dari rumah, mobil, apartemen dan lain sebagainya. Dirinya juga tak segan menjelaskan segala bentuk usaha yang dipunya dan juga milik orangtuanya. Namun, ketika ditanya di mana harta-harta tersebut, dia berusaha berkelit. Entah mobil sedang dibawa ayahnya, rumahnya sangat jauh dan alasan lainnya yang sangat tidak masuk di akal.
Pasangan meminjam uang kalian? Ya sah-sah saja kok. Tapi kalau sudah terlalu sering, alangkah baiknya kalian perlu curiga. Sebagai pasangan yang baik, sebenarnya meminjam uang itu adalah hal yang patut dihindari. Sebab, ia masih pacar kita, belum menjadi pasangan sehidup semati. Jika kalian menghadapi situasi seperti ini, bilang saja tidak punya uang. Atau tanyakan saja ke mana harta yang selalu ia ceritakan selama ini. Toh, orang yang mempunyai harta berlebih, tidak mungkin kan meminjam uang dengan kita.
Selain kerap meminjam uang, ia juga memiliki sifat pelit. Ia akan lebih mementingkan kebutuhannya sendiri daripada pasangannya. Ketika kita ingin minta dibelikan ini itu, dia pasti tidak akan mau. Dengan beralasan hemat atau uangnya tinggal sedikit. Parahnya, pelitnya juga berlaku jika uang yang digunakan berasal dari pasangannya sendiri. Duh, dijamin bikin ilfeel deh punya pacar yang sifatnya begini.
Sebagai manusia biasa, kita tentunya senang jika ingin diberi sesuatu. Namun, kalau sudah terlalu sering, sepertinya ada rasa tidak enak di dalam hati. Jelas saja karena kita merasa merepotkan orang tersebut. Tapi beda halnya dengan pacar pengeruk harta. Ia malah lebih bersemangat jika kita memberikan semua hal yang dirinya mau.Tak akan ada kata menolak untuk perbuatan tersebut. Apalagi kalau harganya berjuta-juta, wah pasti matanya berubah jadi hijau. Ckckck..
BACA JUGA : Heboh Mantan Minta Kembalikan Barang Pasca Putus, Ini Ciri Pacar yang Pura-pura Mencintaimu
Sebenarnya masih ada banyak lagi tanda yang menunjukkan jika pasangan ingin menguras hartamu saja. Tapi, ciri di atas adalah yang paling kentara di antara tanda lainnya. Jadi, berhati-hatilah dalam mencari dan memilih pasangan ya gengs. Jangan mudah percaya dengan bujuk rayu. Dan satu lagi, buang jauh-jauh prinsip cinta itu buta.
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…