Categories: Tips

Cerita Rakyat Tentang Ratu Junjung Buih, Penguasa Laut Lokasi AirAsia QZ8501 Jatuh

Duka kecelakaan pesawat AirAsia QZ8501 masih terasa. Tangis duka pun masih mengalir dari keluarga korban yang menjadi penumpang pesawat tujuan Surabaya – Singapura tersebut. Dengan sabar dan airmata, keluarga korban menanti kabar kedatangan sanak family mereka. Begitu pula dengan proses pencarian pesawat yang masih berlanjut.

Berbagai cara telah dilakukan untuk mencari pesawat AirAsia QZ8501 dan korban yang jatuh di laut sekitar pulau Kalimantan. Mulai dari mengerahkan segenap anggota Basarnas hingga mendatangkan tenaga profesional dari negara lain. Namun, pesawat tersebut belum juga berhasil ditemukan. Hingga akhirnya, cara ghaib pun diterapkan. Termasuk melibatkan tokoh adat dan paranormal setempat untuk membantu mencari pesawat yang hilang sekitar 28 Desember 2014 yang lalu.

Cerita Rakyat Tentang Ratu Junjung Buih, Penguasa Laut Lokasi AirAsia QZ8501 Jatuh 1

Usut punya usut. Dan beberapa menyebutkan salah satu cerita rakyat  tentang ratu penguasa laut di mana pesawat AirAsia tersebut jatuh.

1. Berawal dari terlibatnya tokoh adat Kalimantan

Begitu banyak yang ikut serta dalam pencarian pesawat dan isinya yang jatuh di selat Karimata tersebut. Mulai dari Basarnas hingga tokoh terkemuka dari Kalimantan. Adalah Gusti Kadran, salah seorang tokoh adat terkemuka yang melibatkan dirinya dalam pencarian. Pria tersebut lantas menyebutkan adanya Selat Karimata memang terkenal angker dan diyakini adanya kekuatan mistis yang menyebabkan pesawat tersebut jatuh.

Cerita Rakyat Tentang Ratu Junjung Buih, Penguasa Laut Lokasi AirAsia QZ8501 Jatuh 2

Gusti Kadran yang mengaku masih keturunan kesultanan Kotawaringin ini datang ke Pangkalan Bun dan menyebutkan sosok Ratu Junjung Buih yang menjadi penguasa laut sekitar Selat Karimata.

Selanjutnya: Bayi Ajaib Yang Bisa Bicara

2. Bayi ajaib yang bisa bicara

Layaknya Nyi Roro Kidul yang berkuasa di laut selatan Jawa, sosok Ratu Junjung Buih dikenal menguasai laut di utara. Menurut alkisah, Ratu Junjung Buih adalah istri Pangeran Suryanata. Dia juga merupakan putri raja pertama di Kalimantan hasil bertapa di Candi Agung. Putri yang ditemukan dari tumpukan buih di sungai.

Lukisan Ratu Junjung Buih (c) intisari

Sementara itu, kerajaan Amuntai di Kalimantan dulu diperintah oleh dua bersaudara yakni Padmaraga sebagai Raja Tua dan Sukmaraga sebagai Raja Muda. Kedua raja tersebut tidak memiliki anak dan akhirnya bertapa untuk bisa memiliki keturunan yang mampu meneruskan kerajaan. Dan, Raja Muda pun kemudian mendapatkan anak yang kembar.

Baca Juga: 4 Selebriti Cantik Yang Was-Was Karena Punya Pasangan Pilot

Begitu pula dengan Padmaraga yang bertapa di Candi Agung. Dia lalu menemukan bayi terapung di sebuah sungai. Anehnya, bayi tersebut bisa bicara kepada Datuk Pujung yang berusaha mengambilnya di sungai.

3. Ratu Junjung Buih penguasa Selat Karimata

Bayi tersebut lalu diambil. Namun ada syaratnya, yakni Raja Tua atau Padmaraga harus menyediakan selembar kain dan selimut yang selesai ditenun dalam waktu setengah hari. Tak hanya itu, bayi tersebut juga minta untuk dijemput oleh 40 perempuan cantik.

ratu junjung buih (c) wikipedia

Sayangnya, sang raja tidak mampu memenuhi persyaratan tersebut meski sudah mengerahkan banyak orang untuk menenun. Hingga, datang Ratu Kuripan yang mampu mengabulkan permintaan sang bayi. Dan, bayi tersebut alhasil diangkat menjadi putri Raja Tua yang diberi nama Ratu Junjung Buih. Dia juga memiliki otak yang cerdas yang mewarisi Ratu Kuripan hingga akhirnya menikah dengan pangeran dari Majapahit, pangeran Suryanata.

4. Aura mistis yang masih kuat di Selat Karimata

Gusti Kadran sendiri meyakini bahwa Ratu Junjung Buih adalah penguasa di Selat Karimata. Dia juga menyebutkan adanya aura mistis yang masih kuat di sekitar selat tempat jatuhnya pesawat AirAsia. Dia juga menyarankan agar pencarian tidak mengandalkan teknologi canggih saja melainkan juga untuk mencoba cara ghaib.

Selat Karimata (c) flickr

Bagaimana pun caranya, kita semua hanya mampu berdoa agar pesawat AirAsia QZ8501 dan seluruh penumpang serta kru pesawat segera ditemukan.

Baca Juga: 7 Menu Kuliner Indonesia Favorit Bule Dari Seluruh Dunia

Share
Published by
Evi Rizana

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago