Olahraga

Angga Rezky, Si Neymar ‘KW’ yang Jadi Satu-satunya Pemain Indonesia di Liga Spanyol

Beberapa tahun ini Indonesia banyak diwarnai dengan munculnya bakat-bakat sepak bola. Lebih membanggakan lagi banyak dari mereka mampu berlatih di luar negeri. System pelatihan di luar negeri akan membuat bakat para pemain tanah air akan lebih terasah secara optimal. Seperti yang dibuktikan oleh Syahrian Abimayu yang tampil luar biasa setelah pulang dari Spanyol.

Negara Matador menjadi tempat subur kembangnya bakat sepak bola Indonesia. Tercatat ada banyak pemain Indonesia yang di sana. Seperti Angga Rezky Paiman, atau sering dijuluki Neymar-nya tanah air. Mungkin nama tersebut masih asing di telinga pencinta bola tanah air, namun kiprahnya sudah terbilang luar biasa dengan mampu berlatih di akademi Real Madrid. Lalu bagaimana kiprahnya? Simak ulasannya berikut.

Sejak kecil sudah umbuh besar di negeri Matador

Bersama Keluarga [Sumber Gambar]
Tidak butuh beasiswa untuk Angga Paiman bisa berangkat ke Eropa. Sejak usianya masih enam tahun pemain kelahiran Jakarta ini sudah berada di Spanyol. Hal ini dipengaruhi karena ayah Angga saat itu memang berkerja sebagai juru masak di sana. Dirinya memulai karir sepak bola dengan berlatih di klub CD La Manga dan CD La Union. Motivasi tinggi dari pemain satu ini adalah kunci utamanya menapaki karir di Spanyol. Pasalnya persaingan ketat selalu terjadi di negeri matador itu. Akibat kemauannya yang kuat dirinya mampu survive saat di sana.

Mampu berlatih di klub sepak bola terbesar Spanyol

Berlatih di Barca [Sumber Gambar]
Ada pepatah yang mengatakan, tidak ada usaha yang menghianati hasil. Mungkin hal tersebut yang dapat mengabarkan Angga Paiman ini. Melalui latihan yang tidak kenal lelah dan usaha luar biasa hebat, anak pertama bapak Paiman mampu tembus tempat latihan Real Madrid. Bahkan, tidak hanya klub ibukota itu saja, pada tahun 2014 Barcelona juga berhasil ditaklukan. Menurut ayahnya, dengan bermain di tim asal Catalan Angga dapat bermain Tika-Tika ala Barcelona. Pada timnya CD La Union hanya dua pemain termasuk Angga yang dapat lolos untuk berlatih di tempat tersebut.

Memiliki kemampuan skill olah bola yang jempolan

Skill Angga [Sumber Gambar]
Pemain kelahiran 1998 sangat mengidolkan pemain Brazil Neymar. Jadi saat bermain kita akan melihat angga memiliki gaya bermain mirip pemain negeri samba. Seperti yang diungkapkan oleh ayahnya yang mengatakan “Angga banyak mencipta assist dan sering melakukan dribel” kemampuan hebatnya tersebut membuat Angga mampu imbangi pemian Spanyol yang bertubuh besar. Seperti beberapa pemain Indonesia, pemuda asal Jakarta ini juga memiliki kelincahan serta kecepatan lari yang luar biasa. Apabila dirinya terus mampu bermain konsisten bakal membuat bakat besar tambah hebat dikemudihan hari.

Mulai mendapatkan menit bermain di liga junior Spanyol

Bermain di Liga Junior [Sumber Gambar]
Segala kemampuan hebat Angga saat ini mulai mendapatkan banyak apresiasi oleh beberapa klub di sana. Saat ini pria berperawakan kurus dengan gaya mirip Neymar bergabung dengan CD Algar U-18. Sejak 2016 lalu Angga Rezky tampil Reguler pada kompetisi Juvenil Primavera. Meski belum membawa gelar juara pada klubnya sekarang, iklim sepak bola junior Eropa akan bagus untuk perkembangan bakatnya di masa depan. Bagaimana sobat, apa kalian sudah membayangkan apabila dirinya di duetkan dengan Egy Messi itu lho.

Semakin banyak bakat sepak bola luar negeri akan berdampak baik kepada timnas Indonesia. Mereka nantinya dapat menjadi tumpuan untuk timnas dalam meraih prestasi. Selain itu nama Indonesia akan semakin terkenal dengan bakat bolanya yang luar biasa. Tidak hanya itu, akan banyak bakat tanah air dilirik oleh para pencari bakat dunia.

Share
Published by
Galih

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago