tokoh berpengaruh
Salah satu tokoh paling hebat yang pernah dimiliki oleh Indonesia adalah Soekarno. Kehebatannya membuat negeri ini menjadi merdeka membuatnya selalu diingat hingga sekarang. Di dunia ini ternyata tokoh-tokoh berpengaruh dari segala bidang jumlahnya sangat banyak. Bahkan ada juga tokoh yang nyata namun pengaruhnya benar-benar luar biasa. Bahkan sampai sekarang dianggap ada dan nyata.
Anyway, inilah tujuh tokoh berpengaruh namun tidak pernah hidup di dunia. Tokoh ini mungkin diciptakan oleh manusia, namun kehebatannya selalu membekas di hati banyak orang. Langsung saja mari kita simak sama-sama!
Sinterklas adalah sebuah dongeng yang banyak dipercaya oleh anak-anak di seluruh dunia. Mereka bahkan selalu berharap diberi kado Natal saat perayaan itu tiba. Sinterklas akhirnya menjadi bagian penting dari Natal yang tak akan bisa dipisahkan lagi.
Tak bisa dipungkiri lagi jika tokoh Barbie benar-benar memengaruhi kehidupan para anak perempuan di seluruh dunia. Hadirnya boneka ini membuat mereka jadi terobsesi untuk berdandan seperti putri yang selalu nampak cantik dan tak ada tandingannya.
Well, karakter satu ini tidak bisa disepelekan begitu saja. Dracula atau vampir atau sejenisnya telah melekat di hati banyak orang di dunia. Dunia novel banyak sekali mengangkat tema ini hingga akhirnya selalu mendulang kesuksesan. Area film pun juga tak kalah sukses, jika membuat bentuk nyata dari novel yang terlebih dahulu jadi terkenal.
Romeo dan Juliet adalah tokoh yang sangat melekat di hati banyak orang di seluruh dunia. Karakter ini dibuat oleh maestro sastra dunia William Shakespeare. Sejak diciptakan, karakter ini telah menjadi simbol percintaan manusia yang tak bisa dipisahkan hingga sekarang.
Dalam dunia detektif, nama Sherlock Holmes tak bisa digantikan oleh siapa saja. Ia adalah figur hebat yang banyak sekali memecahkan permasalahan yang penuh dengan misteri. Holmes sebenarnya bukanlah detektif yang nyata. Ia hanyalah rekaan yang dibuat oleh Sir Arthur Conan Doyle.
Mickey Mouse adalah karakter kartun yang diciptakan oleh Walt Disney. Karakter ini ada dan langsung membuat orang menyukainya. Tak hanya anak-anak saja, orang dewasa pun menyukai tokoh lucu dengan bentuk seperti tikus ini.
Satu lagi tokoh yang sangat berpengaruh bagi orang di seluruh dunia: hero! Hero ini bisa berupa Superman, Spiderman, Batman, dan temannya yang lain. Keberadaan mereka selalu disukai oleh banyak orang di seluruh dunia hingga hero ini akhirnya dibuat dalam banyak sekali versi. Mulai dari komik, kartun di TV, hingga layar lebar yang menampilkan banyak sekali bintang yang hebat.
Dari tujuh tokoh hebat di atas, mana yang menurut anda paling hebat? Dan jika ada kemungkinan jadi nyata, tokoh mana yang ingin anda temui di dunia?
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…