Categories: Tips

Raja Abdullah Meninggal, Harga Minyak Melambung

Harga minyak mentah langsung melonjak di perdagangan Asia setelah juru bicara kerajaan mengumumkan meninggalnya Raja Arab Saudi Abdullah bin Abdulaziz, Jumat (23/1). Kondisi tersebut semakin menambahkan ketidakpastian di pasar energi global.

Harga minyak jenis West Texas Intermediate (WTI) di New York, Amerika Serikat untuk pengiriman Maret tercatat melonjak 3,1 persen. Sedangkan harga minyak di London hanya melambung sebesar 2,6 persen.

Raja Abdullah Meninggal, Harga Minyak Melambung

Sementara itu, perdagangan awal WTI di pasar Asia dilaporkan naik sebesar 2,01 persen menjadi USD 47,24 per barel. Adapun untuk minyak jenis Brent, harga untuk pengiriman Maret terpantau tidak ada perubahan sama sekali yakni USD 49 per barel.

Para analis mengatakan wafatnya Raja Abdullah terjadi di tengah pergeseran pasar minyak dunia dalam beberapa dekade terakhir. Dipimpin oleh Arab Saudi, OPEC mengumumkan November lalu tidak akan memotong produksi 30 juta barel per hari meskipun harga minyak menurun di seluruh dunia.

Analis Sanford C. Bernstein & Co yang berbasis di Hongkong, Neil Beveridge mengatakan meninggalnya Raja Abdullah merupakan ujian terbesar bagi Arab Saudi untuk menentukan kebijakan tentang minyak. “Wafatnya Raja Abdullah akan membuat ketidakpastian yang bakal memicu pergerakan harga minyak dalam jangka pendek,” tuturnya.

Arab Saudi adalah salah satu anggota Organisasi Negara Pengekspor Minyak (OPEC) yang berkeras tidak memangkas produksi meskipun harganya kini terus anjlok. Arab Saudi juga selalu menolak usulan anggota OPEC lainnya untuk mengurangi produksi minyak dunia agar dapat mendongkrak harga.

Harga minyak dunia terjun bebas sejak Juni 2014. Dari posisi harga di atas USD 100 per barel pada saat itu, kini harga minyak global berada pada kisaran USD 45 per barel. Hal ini dipicu oleh membanjirnya pasokan dan melemahnya permintaan dunia atas minyak.

Share
Published by
Adys Disty

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago