Olahraga

Meski Tidak Cetak Gol, 4 Penjaga Gawang Ini Diam-diam Punya Harga Selangit

Berbicara tentang harga pesepakbola, sepertinya ‘edan’ menjadi kata tepat untuk menggambarkan hal tersebut. Pasalnya, dari tahun ke tahun hampir selalu nilainya meningkat. Mulai zaman Zidane dan kawan-kawan ratusan juta adalah termahal, sampai kini era Neymar cs yang sudah sampai menyentuh angka triliunan. Dan sangarnya lagi, saat ini tidak hanya pos yang kerap cetak gol saja punya bandrol ugal-ugalan.

Beberapa pesepakbola berada di bawah mistar gawang juga berlabel mahal. Kendati masih di bawah seorang gelandang atau striker, tapi transfer kiper acap kali membuat tim harus rela merogoh kocek yang sangat dalam. Tidak percaya kalian para sobat Boombastisku? Berikut kami berikan daftar seorang kiper yang diam-diam punya harga setinggi langit.

Penjaga muda milik Chelsea jadi yang paling mahal

Mempunyai tanggal kelahiran 3 Oktober 1994, penjaga gawang klub Chelsea yakni Kepa Arrizabalaga tentu masuk dalam kategori pemain berposisi di bawah mistar yang masih muda di Eropa. Meski begitu, Kepa kini sudah menyandang status sebagai kiper paling mahal di Inggris. Transfer dari Atletico Bilbao ke Chelsea pada tahun lalu menjadi penyebab label tersebut diberikan kepadanya.

Aksi Kepa di bawah mistar Chelsea [Sumber Gambar]
Usut punya usut, klub Inggris tersebut membayar kepindahan pemuda Spanyol itu dengan mahar mencapai 80 juta Euro atau setara Rp1,3 triliun. Nilai yang juga membuatnya menjadi kiper termahal di dunia. Bahkan transfer Buffon dari Parma ke Juventus lewat lho sobat Boombastis.

Kiper asal Brazil Liverpool harganya juga ugal-ugalan

Masih tentang kiper mahal, Alisson Becker punggawa Liverpool asal Brazil juga punya bandrol yang tidaklah main-main. Di mana mantan pemain tim Ibukota Italia yakni As Roma ini punya nilai transfer mencapai angka 66,8 juta Poundsterling atau bila dirupiahkan mencapai jumlah Rp1,2 triliun. Jumlah yang sampai membuatnya menjadi salah satu punggawa Liverpool berlabel mahal.

Allison bermain untuk Brazil [Sumber Gambar]
Walaupun harganya melambung tinggi, tapi Alisson bukanlah sosok yang tidak pantas menerima nominal tadi. Hal ini lantaran, performa ketika bermain di Italia memang ugal-ugalan dengan kerap mencatatkan sejumlah save gemilang. Kini di klub berjuluk The Reds, dirinya menjadi tembok tanggung yang menjadikan Liverpool klub yang minim kemasukan.

Demi kiper asal Belgia ini Madrid merogoh kocek dalam

Sama halnya dengan dua nama, kiper terbaru Real Madrid asal Belgia juga punya nilai transfer mahal. Bahkan, mungkin membuat petinggi klub asal Spanyol tersebut harus merogoh kocek lumayan dalam untuk meminangnya dari tim Inggris. Thibaut Courtois sendiri dikabarkan bergabung dengan El-Real dari Chelsea dengan mahar sebesar 35 juta Pounds atau setara dengan Rp 649 Miliar.

Thibaut Courtois berseragam Madrid [Sumber Gambar]
Kalau melihat performanya di Belgia dan Chelsea, sebetulnya akan tersebut tidaklah terlapau mahal untuknya yang menjadi salah penjaga gawang potensial. Dalam kariernya, sudah banyak trofi yang direngkuhnya, mulai dari Liga Inggris, Piala UEFA, sampai meraih mendapatkan peringkat tiga di Piala Dunia 2018.

Ederson Moraes kiper Manchester City dengan badrol fantastis

Tidak kalah dengan sosok-sosok tadi, pemain bawah mistar Manchester City asal Brazil juga punya kisah transfer yang fantastis. Di mana Ederson Moraes yang dipinang dari klub Portugal Benfica memiliki mahar kepindahan sebesar 34,7 Juta Pounds atau bila dirupiahkan setara dengan 644 miliar.

Edersoon ketika melawan Liverpool [Sumber Gambar]
Kedatangan Moraes ke Inggris sendiri, merupakan bentuk dari komitmen klub tersebut untuk memperbaiki lini belakang yang di musim Liga Inggris 2016/2017 sangat kropos. Selain tangguh pria asal Brazil ini juga terkenal memiliki passing yang luar biasa. Hal yang membuatnya acap kali terlibat dalam sebuah permainan.

BACA JUGA: Berperang Sampai Tahan Penalti Pele, 4 Kiper Ini Buat Penjaga Gawang Lain Terlihat Cupu

Meningkatnya harga para kiper tadi sebetulnya merupakan hal lazim. Pasalnya, walaupun tidak mencetak gol, peran mereka di lapangan juga sangatlah besar. Bahkan juga jadi juru selamat dari hasil-hasil minor sebuah klub atau menjadi salah satu penentu raihan gelar. Dari sekian nama tadi, kira ada tidak yang menjadi idolamu? Kalau aku sih Ederson Moraes punya passing yang jempolan.

Share
Published by
Galih

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago