Categories: Tips

Wajib Tahu! Inilah Alasan Mengapa Kita Haram Beri Uang ke Monyet Pengamen

Selain topeng monyet, kera kerap kali digunakan untuk mengemis di pinggir jalan. Seperti yang diunggah oleh akun facebook Eris Riswandi, monyet tersebut bersusah payah meminta kepada pengguna jalan untuk meminta uang. Dengan memakai topeng sambil menggendong anak, hewan mamalia ini mampu menarik belas kasihan dari para pengguna jalan untuk memberikannya segelintir rupiah.

Kalau kejadian tersebut ada di depan mata, mungkin kita akan memberikannya uang secara langsung. Tapi sepertinya kebiasaan tersebut perlu kita hilangkan karena alasan-alasan ini.

Menyiksa monyet itu sendiri

Sadarkah kalian kalau kita terus memberikan uang kepada pengemis menggemaskan ini akan banyak merugikan? Salah satunya adalah menyiksa si monyet itu sendiri.

Menyiksa monyet [Sumber Gambar]
Pasalnya, jika monyet menghasilkan banyak uang, maka ia setiap hari akan disuruh untuk melakukan kegiatan tersebut. Bayangkan saja, seekor monyet yang seharusnya hidup bebas di alam liar malah banting tulang dan tentunya bergulat dengan asap kendaraan serta teriknya matahari. Apa Sahabat Boombastis tega?

Membuat si pemilik monyet jadi kaya raya

Kita memang memberikan uang untuk membantu si monyet. Tapi pada kenyataannya, kita menyumbangkan uang tersebut untuk si pemilik hewan tersebut. Ya tentu saja, monyet tidak akan mengerti untuk apa uang dipergunakan.

Ilustrasi pemilik monyet akan kaya raya [Sumber Gambar]
Jadilah uang tersebut diberikan kepada sang empunya. Mungkin monyet hanya diberi makan seadanya supaya tetap sehat dan bisa menghasilkan uang sebanyak-banyaknya setiap hari. Tapi si pemilik, justru mendapatkan penghasilan berlipat-lipat dari hewan yang seharusnya haram untuk dipelihara.

Pemilik monyet malas untuk mencari pekerjaan

Tidak hanya menjadi kaya, pemilik monyet juga tentunya malas untuk bekerja. Ia yang sudah mendapatkan uang banyak dari peliharaannya, tentunya sudah tidak ingin mencari pekerjaan.

Ilustrasi pemilik malas mencari pekerjaan [Sumber Gambar]
Dirinya merasa tak perlu menguras tenaga dan pikiran seperti kita semua yang sibuk mencari nafkah. Dengan cara memberi si monyet uang, secara tidak langsung kita akan mendidik satu orang menjadi pemalas. Selain itu, kita juga akan menyiksa monyet tersebut. Duh, semakin bertambah aja tuh dosa kita.

BACA JUGA : Balada Topeng Monyet, Pertunjukan Sirkus Lawas yang Menuai Kontroversi Masyarakat

Niat kita memang untuk membantu, tapi ada baiknya untuk memperhatikan terlebih dulu siapa yang ingin diberi. Jangan asal sekedar kasihan, lalu kita memberikan uang kepadanya tanpa perhitungan. Stop eksploitasi hewan! Kalau kita ingin membantu monyet tersebut, ada baiknya langsung membawanya ke balai perlindungan hewan. Dengan begitu, kita akan membantu monyet untuk hidup secara bebas tanpa ada tekanan dari manusia.

Share
Published by
Firdha

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago