Mongol dikenal sebagai salah satu suku penakluk yang luar biasa. Bagaimana tidak, berawal dari suku yang jarang terdengar suaranya namun tiba-tiba menguasai banyak negara. Kesultanan Turki hingga raja-raja di Cina pun sempat takluk di tangan mereka. Hal ini memang membuktikan kalau zaman dulu mereka sempat punya masa emasnya.
Bicara soal pasukan Mongol, ternyata ada kebiasaan unik yang mungkin bikin kamu geleng kepala. Bagaimana tidak, pasalnya para prajurit Mongol dulu tidak pernah mandi bahkan takut masuk ke dalam air. Lalu kenapa pasukan yang menaklukkan banyak negara itu takut mandi? Biar nggak penasaran simak ulasan di bawah ini.
Bicara mengenai bangsa Mongol, tentunya tidak terlepas dari kehebatan mereka di medan perang. Namun kamu tahu tidak kalau ternyata bangsa penakluk ini juga dikenal jarang mandi. Ya, mereka seolah tak mau untuk menyentuh air. Hal ini tentunya juga berdampak pada lawan mereka di medan perang.
Lantaran bau, akhirnya psikis pasukan musuh pun bisa goyah dan akhirnya mudah untuk dikalahkan. Dilansir dari laman Grid, saking tak maunya mereka untuk menyentuh air, sampai-sampai pakaian yang dikenakan dibiarkan untuk membusuk sendiri. Hal ini meskipun dinilai buruk, namun juga menambah gambaran umum tentang mereka yang dikenal barbar dalam pertempuran.
Jika kamu berpikir kalau apa yang dilakukan orang Mongol itu hanya taktik semata, anggapan itu salah. Memang ada sebuah pantangan bagi orang Mongol untuk masuk ke sungai dan mandi di sana. Mereka melarang kegiatan itu karena takut kalau bakal ada naga air yang mengincarnya dan membinasakan warga.
Ketimbang melanggar pantangan itu, orang-orang Mongol lebih memilih untuk tidak mandi. Toh hal ini juga jadi keuntungan buat mereka karena makin ditakuti oleh banyak musuh. Uniknya, meskipun sudah banyak yang memeluk agama seperti Islam, Kristen, dan lain-lain namun prajurit Mongol dulu masih memegang teguh kepercayaan untuk tidak mandi.
Namun ternyata ada pendapat lain yang mengemukakan bau menyengat yang lekat dengan prajurit Mongol berasal dari sumber yang berbeda. Seperti yang dilansir dari laman Grid, adanya konsumsi susu yang difermentasi sehari-hari membuat bau yang lumayan menyengat.
Masalahnya cara fermentasi yang mungkin masih tradisional membuat bau yang ada jadi tidak hilang. Namun demikian, mengonsumsi susu ini sejatinya tak jadi sebuah masalah. Pasalnya memang manfaatnya bisa sangat dirasakan tubuh dan membuat imun mereka jadi lebih makin kuat. Wajar saja kalau dalam perang, Mongol seolah tak pernah kalah dari lawannya.
Bangsa yang satu ini dulu bisa dibilang sebagai salah satu penakluk yang luar biasa. Bayangkan saja, mulai dari dataran China, Turki dan beberapa negara Eropa dan Afrika pernah mengalami penjajahannya. Semua tidak terlepas dari kepemimpinan Temujin yang luar biasa atau biasa kita sebut Gengis Khan.
Tak sampai di situ, para pemanah Mongol ini juga dikenal ulung. Tak hanya jago memanah dan berkuda, mereka pun dilatih menggunakan senjata ketika lawan mendekat. Belum lagi taktik ekor kuda seolah menarik-ulur pasukan lawan. Dan ketika musuh lengah, langsung disergap oleh pasukan bantuan yang bersembunyi di tempat yang strategis.
BACA JUGA: Fakta Miris Militer Mongol, Dulu Ditakuti Kini Bukan Siapa-Siapa
Di balik kebiasaan unik dari para prajurit Mongol ini ternyata memang ada maksudnya. Mulai dari membuat lawan goyah ketika berhadapan dengan mereka, hingga patuh pada pantangan. Namun kalau zaman sekarang sih kayaknya sudah nggak berlaku ya, yang ada malah gampang kena penyakit kalau jarang mandi.
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…