Categories: Tips

Menguak Fakta Ganika, Prostitusi Mewah Kelas Wahid Ala India Kuno

Prostitusi bisa dikatakan sebagai budaya yang sukses bertahan dari zaman dulu sampai hari ini. Ya, aktivitas menjajakan diri ini ternyata sudah ada sejak masa kerajaan dulu. Bahkan tak hanya di beberapa tempat saja, melainkan seluruh dunia. Semua prostitusi di masa itu sama, hanya beda label dan penyebutan saja.

Dari semua jenis prostitusi kuno di dunia, mungkin yang bisa dikatakan paling wah adalah di India. Di zaman kunonya dulu, kerajaan-kerajaan di negeri Hindustan ini sudah mengaplikasikan prostitusi kelas atas yang bernama Ganika. Tak seperti wanita-wanita biasa yang berkecimpung di ranah ini, Ganika sangat terhormat bahkan punya kedudukan yang tinggi. Ia pun tak melayani rakyat biasa, tapi raja dan juga para bangsawan lainnya.

Baca Juga :5 Candi Erotis India ini Jadi Bukti Kalau Manusia Zaman Dulu Juga Bisa Terobsesi Dengan Kemesuman

Meskipun mereka punya kedudukan tinggi, tapi pada kenyataannya, Ganika tetap saja alat pemuas. Padahal secara status ia sangat dihormati. Nah, masih soal Ganika, berikut adalah fakta-fakta dari prostitusi kuno kelas atas tersebut.

Tidak ada Ganika yang Tak Menawan

Lantaran basisnya sama yakni prostitusi, maka nilai jual utama para Ganika adalah penampilan mereka. Ya, dalam sejarah tertulis kalau para wanita penghibur elit ini cantik-cantik semua. Tak hanya soal wajah, tapi juga bentuk tubuh yang bikin para pria menelan air liur.

Ganika harus cantik [Image Source]
Dua syarat ini penting bagi seorang Ganika. Selain karena sebagai senjata utama, mereka juga bertugas untuk melayani raja dan juga para bangsawan. Harus yang cantik dan indah karena kelasnya beda. Soal cantiknya Ganika, diceritakan pula jika kecantikan mereka sampai membuat masyarakat mengidolakannya. Bahkan mereka juga dianggap simbol kemakmuran dan kesejahteraan.

Mereka Tidak Menikah dan Bebas Dari Cercaan

Menjadi Ganika adalah semacam kehormatan bagi yang terpilih. Alasannya, hal tersebut jadi bukti jika mereka memang cantik, serta juga tentang kehidupan yang lebih baik. Ya, hidup di kalangan raja, Ganika sangat terjamin segalanya. Meskipun begitu, Ganika harus memenuhi satu syarat yang seringkali membawa konflik batin. Ini adalah tentang larangan bagi mereka untuk memiliki suami.

Ganika tidak boleh menikah [Image Source]
Selamanya, Ganika tak boleh menikah. Sampai kapan pun tubuh mereka dimiliki oleh raja dan orang-orang terpandang. Uniknya, status tak menikah Ganika sama sekali tidak dipermasalahkan oleh masyarakat. Padahal ketika itu, orang-orang pasti akan ogah dengan mereka yang tak menikah. Ya, para janda dikatakan sebagai pembawa sial dan bahkan kalau bisa jangan muncul di depan umum.

Syarat Lain Menjadi Ganika

Tak hanya harus cantik dan bertubuh menggairahkan, para Ganika juga dituntut satu hal lagi. Ya, kemampuan mereka untuk menghibur dalam hal ini adalah menari. Para Ganika setidaknya harus hapal puluhan gerakan tari sebelum mulai direkrut sebagai wanita penghibur kelas atas.

Ganika harus bisa menari [Image Source]
Biasanya, Ganika memang dipakai untuk pertunjukan di kalangan kerajaan. Entah menari di depan utusan kerajaan lain, atau mungkin dalam acara-acara hiburan resmi. Menarik dan tidaknya Ganika juga bisa dilihat dari seberapa bagus mereka menari dan menghibur penontonnya.

Ganika Sangat Dijaga Oleh Kerajaan

Meskipun secara umum mereka tak lebih dari seorang wanita penghibur, tapi kerajaan sangat mengapresiasi eksistensinya. Selama hidup di kalangan elit ini, para Ganika akan dijamin segalanya. Bahkan mereka sepertinya juga dilayani layaknya wanita-wanita bangsawan.

Ganika sangat dijaga kerajaan [Image Source]
Tak hanya itu, ketika para Ganika sudah agak tua, mereka pun diberhentikan dari aktivitas tersebut. Mereka kemudian dipekerjakan di kerajaan. Entah sebagai tukang masak, perawat, atau pelayan.

Hukuman Mengerikan Kepada Ganika

Secara umum kehidupan Ganika terlihat menyenangkan. Hanya melayani kaum elit serta hidup dengan nyaman. Meskipun demikian, ada satu masa di mana Ganika akan mendapatkan perlakukan keji. Ya, ketika mereka tak mau melayani tuannya, maka para wanita penghibur ini akan mendapatkan hukuman yang sangat berat.

Hukuman untuk Ganika [Image Source]
Setidaknya ada dua hukuman yang bakal diterima Ganika ketika mereka menolak perintah. Pertama adalah dicambuk di muka umum sebanyak seratus kali, dan yang kedua adalah denda sejumlah besar uang. Begitu ngerinya hukuman ini membuat Ganika mau tak mau harus melayani tuannya apa pun yang terjadi.

Baca Juga :4 Dosa Besar CIA Kepada NKRI yang Sudah Dilupakan Oleh Masyarakat Indonesia

Inilah potret Ganika, wanita penghibur kelas atas yang jadi idola. Sekilas, ketika melihat kehidupan mereka, para Ganika ini sungguh beruntung. Namun, di balik itu sejatinya mereka hanyalah seperti barang saja yang dipergunakan dan dijaga. Sayangnya, belum pernah ada cerita seorang Ganika yang melawan dan jadi tokoh terkenal.

Share
Published by
Rizal

Recent Posts

Anak Pertama Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Lahir, Namanya Unik Khas Jawa

Anak bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, tengah berbahagia setelah istrinya, Erina Gudono, melahirkan anak…

1 month ago

Fenomena Sound Horeg, Musik yang Bikin Geger dan Kontroversial Tapi Disukai!

Musik dan tren sosial terus berkembang di Indonesia, salah satunya adalah fenomena "Sound Horeg" yang…

1 month ago

Kronologi dan Tanda-Tanda Sebelum Kepergian Marissa Haque

Kehilangan orang yang kita sayangi itu berat, apalagi kalau kepergiannya tiba-tiba. Seperti yang dialami oleh…

2 months ago

Cinta Abadi Ikang Fawzi, Masih Mendalam Hingga Maut Memisahkan

Cinta sejati yang terjalin antara Ikang Fawzi dan Marissa Haque telah melewati waktu yang panjang…

2 months ago

Dapat Gelar Doktor Kampus Luar Negeri, Raffi Ahmad Malah Kena Cibir Netizen

Kabar gembira datang dari presenter aktor kondang dan pengusaha top, Raffi Ahmad. Suami dari Nagita…

2 months ago

Elaine Low Dapat Warisan 127 Triliun dari Sang Ayah, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia

Nama Elaine Low beberapa waktu belakangan mencuat terutama di dunia bisnis dan investasi setelah menerima…

2 months ago