komunikasi dengan alien
Hal-hal berbau alien dan UFO masih menjadi pertanyaan besar bagi banyak orang di dunia. Ada yang mengatakan bahwa alien itu benar-benar ada. Selain itu, tak sedikit pula yang mengatakan bahwa keberadaan hanyalah bohong belaka. Foto-foto penampakan dari alien hanyalah rekayasa sekelompok orang untuk mendapatkan keuntungan tertentu.
Di tengah semakin banyaknya orang yang tidak mempercayai adanya alien. Ilmuwan justru sudah menduga-duga cara alien melakukan komunikasi. Di luar angkasa yang sangat jauh itu, para alien berusaha melakukan komunikasi yang agak aneh agar manusia menyadari keberadaan mereka. Berikut cara aneh yang konon dilakukan alien untuk menghubungi kita.
Saat melihat angkasa yang sangat luas, kita hanya akan menikmati gemerlap bintang atau pun bulan yang kadang bulat dan kadang separuh. Dari cahaya yang sangat gemerlap itu, ilmuwan membuat sebuah dugaan yang agak kontroversial. Mereka mengatakan bahwa cahaya-cahaya yang berasal dari bintang atau apa pun yang berkedip di angkasa bisa jadi merupakan sebuah pertanda.
Manusia telah banyak melakukan penjelajahan di luar angkasa, salah satu daratan yang pernah dipijaki manusia adalah bulan. Seperti halnya manusia, makhluk luar angkasa atau alien pun juga melakukan hal yang sama. Mereka mengirim penjelajah untuk meneliti keadaan dan juga kemungkinan adanya tanda-tanda kehidupan yang ada di daerah jelajah.
Selama beberapa tahun, ilmuwan banyak sekali menangkap gelombang radio yang berasal dari luar angkasa. Gelombang itu kemungkinan besar berasal dari tempat yang jauhnya jutaan tahun cahaya. Gelombang itu sengaja dikirimkan oleh alien untuk melakukan komunikasi dengan makhluk lain hingga akhirnya sampai ke planet Bumi yang kita tempat bersama-sama.
Menurut teori ini, makhluk luar angkasa juga menggunakan sejenis bintang seperti matahari untuk sumber energinya. Dari energi inilah mereka melakukan banyak hal termasuk membuang banyak radiasi berupa sinar infra merah ke berbagai arah di luar angkasa. Sampah radiasi ini memang bukan cara untuk berkomunikasi dengan manusia di bumi. Tapi manusia jadi tahu bahwa di luaran sana ada makhluk luar angkasa atau alien.
Mungkin terlihat agak aneh, namun secara logika masih bisa sedikit diterima. Salah satu cara untuk menghubungi adalah dengan melakukan pindai. Mereka akan mendetekai planet-planet mana saja yang sekiranya memiliki sebuah kehidupan hingga layak untuk didekati. Setelah melakukan pemindaian, alien akan menetapkan planet mana saja yang kemungkinan akan dihubungi atau didatangi.
Inilah lima cara aneh yang konon dilakukan oleh alien saat menghubungi kita semua di bumi. Dari lima cara di atas, mana yang kira-kira masuk akal dan kemungkinan besar akan terjadi.
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…