Inspirasi

Mbah Guru Matematika, Lansia Pensiunan Guru yang Mengajar Lewat Live Tiktok

Tiktok jadi salah satu platform media sosial yang banyak digunakan masyarakat saat ini. Banyak pembuat konten yang membagikan video yang beragam, mulai dari yang menghibur sampai bermanfaat. Salah satunya adalah seorang lansia yang dikenal dengan nama Mbah Guru Matematika oleh pengikutnya di Tiktok. Seorang pensiunan guru yang memilih untuk meneruskan pengabdiannya di bidang mengajar matematika, menjadikan Tiktok sebagai media untuk mengajar. Berikut ulasan selengkapnya.

Mbah Guru Matematika

Ialah Melan Achmad, lansia berusia 78 tahun yang dikenal sebagai Mbah Guru Matematika. Melalui akun Tiktok @binaprestasiswa, ia mengajar matematika secara online. Setiap harinya, Melan mengajar secara live di Tiktok dalam dua sesi, yaitu 16.00-17.00 WIB dan 19.30-21.00 WIB. Ia mengajar di live Tiktok di rumahnya yang berada di Kelurahan Pangenjurutengah, Kecamatan Purworejo, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.

Sosok Mbah Guru Matematika [Sumber Gambar]
Di ruang tamu berukuran 4×3 meter, Mbah Guru mengajar dengan menggunakan 3 papan tulis yang ditempelkan di dinding. Meski mengajar di rumah dan muridnya adalah pengikut online, Melan tetap berpenampilan rapi layaknya seorang guru yang mengajar di depan kelas. Ia mengenakan kemeja dan celana kain, tak lupa dengan sabuk.

Banyak Murid Online yang Mengapresiasi

Akun Tiktoknya kini sudah memiliki lebih dari 600ribu pengikut. Selain di Tiktok, ia juga memberikan pengetahuannya di YouTube bernama Mbahguru Matematika dengan ribuan subscriber. Melan mengajarkan matematika dari tingkat SD, SMP, SMA, perguruan tinggi, hingga seleksi CPNS. Penontonnya sendiri tidak hanya dari Indonesia, tapi ada pula yang dari luar negeri.

Mengajar di ruang tamu [Sumber Gambar]
Banyak murid online-nya yang mengapresiasi semangat mengajar Mbah Guru. seperti memberikan komentar positif atau memberikan gift saat live Tiktok. Ada pula yang membagikan cerita mereka di kolom komentar bahwa ilmu yang diberikan Melan bisa membuat mereka juara 1 bahkan ada yang diterima di sekolah favorit.

Pensiunan Guru yang Sudah Mengajar Puluhan Tahun

Melan dengan sukarela membagikan ilmunya karena ingin melanjutkan pengabdiannya sebagai guru dan ingin melihat kesuksesan generasi muda. Diketahui, ia merupakan guru matematika dengan pengalaman mengajar selama 33 tahun. Pada 2003 lalu, ia pensiun dan ingin terus membagikan ilmunya. Sempat ingin mendirikan tempat bimbingan belajar, namun sayangnya terkendala fasilitas yang tak memadai.

Pensiunan guru matematika [Sumber Gambar]
Akhirnya, Melan memutuskan untuk mengajar secara online. Awalnya, ia merekam video kemudian diunggah. Namun, hal tersebut dirasa kurang efektif karena perkembangannya sangat lambat. Akhirnya ia memilih live di Tiktok. Sebelum mengajar, ia harus mempersiapkan hal-hal seperti tinta, pulsa, baterai HP, dan HP itu sendiri. Meski begitu, ada beberapa kendala yang ia alami, seperti mati listrik saat live atau habis pulsa. Namun, itu tak mematahkan semangatnya untuk terus mengajar matematika.

BACA JUGA: Pak Sulaiman, Guru Satu-satunya di Lembah Baliem yang Tetap Mengajar di Tengah Keterbatasan

Semangat Melan untuk memberikan ilmu dengan mengajar matematika, menjadikan banyak orang kagum padanya. Ia rela melakukannya dengan cuma-cuma dengan tujuan yang begitu mulia. Sehat selalu ya, Mbah Guru!

Share
Published by
H

Recent Posts

Waduh! Ular Kobra Masuk ke Dalam Bokser Pria Ini Saat Enak Tertidur

Kejadian ular masuk ke rumah warga, bukan hanya terjadi sekali dua kali di Indonesia. Sudah…

13 hours ago

Rumah Tangga Ruben Onsu dan Sarwendah Berada di Ujung Tanduk di Tahun Ke-10

Keluarga Ruben Onsu dan Sarwendah sedang berada di ujung tanduk. Padahal, mereka adalah salah satu…

2 days ago

Ayah Marah Tak Terima Anaknya Tinggal Kelas, Diduga Setelah Laporkan Pungli Sekolah

Viral sebuah video menunjukkan seorang ayah marah dan tidak terima karena anaknya tidak naik kelas.…

3 days ago

4 Momen Haru hingga Kontroversial di Acara Lamaran Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid

Kabar bahagia datang dari keluarga Gen Halilintar, Thariq. Setelah sebelumnya melamar sang kekasih, Aaliyah Massaid,…

4 days ago

Ribuan Jamaah Haji Meninggal di Mekah, Ini Penjelasannya

Salah satu kasus yang paling disorot setiap musim haji adalah jumlah jamaah yang menghembuskan napas…

4 days ago

Kucing Dipaku di Pohon Gegerkan Kota Malang, Pelaku: Kesal karena Kucing Nakal

Kota Malang digegerkan kabar perilaku tega salah satu warganya yang menganiaya seekor kucing hingga mati.…

7 days ago