Makam Monroe [imagesource]
Bagi sebagian orang, sebuah makam mungkin tidaklah memiliki arti apa-apa. Akan tetapi bagi beberapa orang sebuah makam mempunyai makna tersendiri, mungkin bisa menjadi sebuah kenangan atau apapun. Terlebih jika itu adalah makam dari orang yang terkenal di dunia.
Seperti yang di lansir di omgfacts.com, ada beberapa makam yang di terkenal sangat fenomenal dan juga begitu unik. Ada pula yang dijaga begitu ketat agar tidak ada tangan-tangan jahil yang menyentuh tempat tersebut. Mari kita simak beberapa makam yang unik tersebut.
Pria yang satu ini adalah seorang musisi, aktor sekaligus pembawa acara dari Amerika Serikat. Beliau lahir pada tanggal 6 Juli 1925 dengan nama lengkap Mervyn Edward “Merv” Griffin, Jr. Merv dan meninggal dunia pada 12 Agustus 2007 lalu karena penyakit kanker prostat.
John Wayne adalah bintang film ternama di Amerika Serikat sejak tahun 1940-an. Ia sering sekali membintangi film-film bertema koboi dan Perang Dunia II. Beliau lahir di Winterset, pada tanggal 26 Mei 1907 dan meninggal di Los Angeles pada 11 Juni 1979 karena kanker perut.
Pria yang satu ini dikenal sebagai penulis dongeng, cerpen, novel, puisi, esai dan drama. Karyanya sering sekali dijadikan sebuah film. Wilde juga dikenal akan kemampuannya mengolah kata serta penggunaan paradoks. Lahir di Irlandia pada tahun 1854 dan meninggal pada 30 November 1900.
Siapa yang tidak mengenal dengan aktor yang jago bela diri dari Tiongkok ini. Bruce Jun Fan Lee lahir pada 27 November 1940 dan meninggal pada 20 Juli 1973. Begitu banyak kabar yang tersebar mengenai penyebab kematiannya, salah satu contohnya ialah sakit di kepalanya.
Seorang penyanyi berkebangsaan Amerika Serikat ini mempunyai nama lengkap Francis Albert Sinatra. Ia lahir di New Jersey, Amerika Serikat pada 12 Desember 1915. Peraih piala oscar ini meninggal di Palm Springs, California, Amerika Serikat pada 14 Mei 1998.
Princess Diana lahir pada 1 Juli 1961 dan merupakan istri pertama dari Pangeran Charles . Beliau meninggal pada 31 Agustus 1997 karena kecelakaan mobil di jalan Pont de I’Alma di Paris. Upacara pemakaman dilaksanakan 6 September 1997 dan disiarkan langsung di seluruh dunia, termasuk Indonesia.
Siapa yang tidak mengenal dengan wanita yang satu ini. Norma Jeane Mortenson adalah seorang model, aktris dan juga penyanyi. Ia lahir pada 1 Juni 1926 di Amerika Serikat dan meninggal pada 5 Agustus 1962 karena bunuh diri, ia meminum obat tidur sampai overdosis.
Penyanyi ini begitu dikenal dengan julukan “Raja Rock ‘n Roll”. Ya, siapa lagi kalau bukan Elvis Aaron Presley. Ia lahir di Tupelo, Mississippi, Amerika Serikat pada 8 Januari 1935. Idola para remaja ini meninggal pada 16 Agustus 1977 akibat serangan jantung.
William Shakespeare adalah seorang penulis yang juga dikenal sebagai sastrawan terbesar di Inggris. Karyanya telah diterjemahkan hampir semua bahasa yang ada di dunia. Beliau lahir pada 26 April 1564 di Inggris dan meninggal pada 23 April 1616.
Itulah tadi beberapa makam yang dikenal sangat unik. Meski para legenda ini sudah beristirahat dengan tenang, makamnya pun masih bisa menyisakan cerita yang dalam dan menarik.
Sering ngambek karena disuruh belanja sama ibu? Mungkin saatnya untuk menengok kepada sosok yang justru…
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…