Categories: Tips

Lamaran Gibran Rakabuming Raka Berjalan Lancar

Lamaran Gibran Rakabuming Raka via liputan6

Presiden Joko Widodo dan keluarga mendatangi rumah Selvi Ananda di Jalan Kutai Raya, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah, Selasa (9/6) pukul 19.00 WIB. Mereka datang untuk melamar Selvi Ananda untuk Gibran Rakabuming Raka.

Jokowi dan keluarga langsung pun disambut oleh kedua orangtua Selvi, Didit Supriadi dan Sri Partini.‎ Mereka kemudian masuk ke dalam rumah yang sudah dipasangi tenda di bagian depannya. Bersama istrinya, Iriana berjalan mengapit Gibran. Sementara dua anaknya yang lain, Kahiyang Ayu dan Kaesang Pangarep berjalan tepat di belakangnya.

Jokowi mengenakan kemeja batik lengan panjang berwarna hitam kecokelatan yang dipadu dengan celana panjang warna hitam. Gibran memakai kemeja batik lengan panjang warna cokelat dan Kaesang Pangarep memakai kemeja dengan bentuk yang sama berwarna hitam kecokelatan. Sementara itu, Iriana dan Kahiyang tampak cantik dengan memakai kebaya biru muda dipadu bawahan dari kain batik warna hijau dan rambut yang disanggul.

Jokowi datang bersama rombongan dengan 50 orang anggota keluarga besarnya. Setibanya di rumah Selvi, Jokowi bersama Iriana, Gibran dan Setyawan Prasetyo kemudian masuk ke dalam rumah untuk mengutarakan maksudnya kepada kedua orang tua Selvi, Didit Supriyadi dan Sri Partini. Proses ini dilakukan secara tertutup di dalam rumah Selvi.

Dalam prosesi tersebut, pengamanan yang dilakukan oleh Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) berlangsung sangat ketat di kediaman Selvi. Terlihat warga sekitar antusias ‎melihat kedatangan Jokowi dan keluarganya ke rumah Selvi. Usai tembungan, acara akan berlanjut pada acara siraman, midodareni hingga puncak acara yakni akad dan resepsi.

Akad dan resepsi pernikahan putra pertama Jokowi, Gibran Rakabuming Raka dengan Selvi Ananda akan digelar pada tanggal 11 Juni 2015 di Graha Sabha Buana, Solo, Jawa Tengah. Pernikahan putra Presiden ke-7 RI ini akan melibatkan 200 penarik becak yang bertugas mengantarkan tamu undangan ke lokasi pelaminan. Para penarik becak akan mengenakan seragam lurik lengkap dengan blangkon.

Share
Published by
Adys Disty

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

2 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago