Categories: Trending

Layani Transportasi RI, Kereta Cepat Asal China Ini Tak Kalah Canggihnya dengan Jepang

Indonesia tak lama lagi akan memiliki Kereta Cepat Jakarta- Bandung pada tahun 2021 mendatang. Tentu saja, hal ini akan terealisasi jika proyek yang ada bisa ramping sesuai tenggat waktu yang ditargetkan. Nantinya, proyek transportasi ini membuat Indonesia punya kereta cepat pertama di Asia Tenggara.

Pada proyek Kereta Cepat Jakarta- Bandung ini, PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) akan menggunakan CR400AF, yang merupakan armada buatan CRRC Qingdao Sifang. Kereta Cepat buatan perusahaan yang berada di Qingdao, China itu memiliki sejumlah keunggulan dan fitur modern pada produknya. Seperti apa bentuknya? Simak ulasan berikut.

Kereta cepat generasi terbaru yang memiliki sejumlah keunggulan

CR400AF yang merupakan hasil pengembangan dari CRH380A ini, merupakan jenis kereta cepat generasi terbaru yang dikembangkan oleh CRRC Qingdao Sifang. Sebagai moda transportasi terbaru, itu CR400AF memiliki dimensi yang lebih luas dari generasi sebelumnya.

Menurut data yang dikutip dari data PT Kereta Cepat Indonesia China, CR400 memiliki lebar 3,36 m dan tinggi 4,05 m dengan panjang kepala kereta 27,2 m dan intermediate kereta 25 m. Tak hanya itu, kereta cepat ini juga memiliki kelayakan masa pakai selama 30 tahu, serta biaya perawatan yang dikeluarkan lebih rendah.

Dirancang khusus untuk beroperasi di daerah dengan iklim tropis seperti Indonesia

CR400AF diketahui telah memiliki rancangan khusus agar bisa beroperasi di daerah yang memiliki empat musim. Khusus Indonesia yang dikenal beriklim tropis, kereta cepat ini bisa menyesuaikan dengan kondisi alamnya yang dikenal memiliki suhu lembab yang tinggi. Pun di musim penghujan, CR400AF dilengkapi dua Lightning Arrester untuk meningkatkan keamanan terhadap sambaran petir.

Dari sisi keamanan, CR400AF dilengkapi dengan dua emergency brake seperti emergency Brake EB yang bekerja berdasarkan perintah driver controller, serta Emergency Brake UB yang akan aktif berdasarkan fungsi Automatic Train Protection (ATP), di mana hal tersebut akan mendeteksi jarak antar kereta dan pada saat power kereta dalam kondisi off (tidak menyala).

Kecepatan yang dimiliki mampu memangkas waktu tempuh menjadi lebih cepat

Ada 8 gerbong dalam satu rangkaian kereta yang ditarik oleh CR400AF saat beroperasi. Rinciannya, empat menggunakan motor penggerak dan empat sisanya tidak menggunakan. Alhasil, konfigurasi ini memberikan tenaga pada CR400AF untuk meluncur pada kecepatan 420km per jam dan kecepatan operasional 350 km per jam.

Dengan kalkulasi jarak tempuh dan kecepatan di atas, CR400AF mampu membawa penumpang dari Jakarta ke Bandung maupun sebaliknya hanya menempuh waktu selama 36 menit untuk perjalanan langsung. Namun jika kereta berhenti atau singgah di setiap stasiun yang dilewati, jarak sejauh 142,3 km itu akan ditempuh dalam waktu 46 menit.

BACA JUGA: 5 Fakta Kereta Cepat Jakarta-Surabaya yang Bakal Jebol Kas Negara

Jika benar terealisasi sesuai rencana, masyarakat Indonesia-khususnya di wilayah Jakarta dan Bandung, harus berbangga karena memiliki moda transportasi tercepat di kawasan Asia Tenggara. Tak hanya itu, keberadaan kereta cepat CR400AF buatan China ini juga menjadi solusi untuk memecahkan kemacetan di masa depan.

Share
Published by
Dany

Recent Posts

Kisah Inspirasi Santo Suruh, Usaha yang Berkembang Karena Mau Disuruh-Suruh

Sering ngambek karena disuruh belanja sama ibu? Mungkin saatnya untuk menengok kepada sosok yang justru…

1 week ago

Statemen Arra Bocah Viral Dianggap Menyinggung Pekerja Pabrik, Ortu Dikritik Netizen dan Psikolog

Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…

3 weeks ago

Profil Fedi Nuril, Sang Aktor yang Gencar Kritik Pemerintah dan Pejabat Publik

Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…

3 weeks ago

Kontroversi RUU TNI yang Mendapat Penolakan Masyarakat

Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…

4 weeks ago

Indonesia Airlines, Maskapai Indo tapi Memilih Berpusat di Singapura

Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…

4 weeks ago

Kasus Pencabulan oleh Kapolres Ngada, Akhirnya Pelaku Dimutasi

Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…

1 month ago