FPDA [image: source]
Layaknya dengan sesama manusia, hubungan negara satu dengan lainnya kadang juga mengalami gesekan. Entah itu karena perbedaan pandangan politik, persaingan, ataupun perebutan kekayaan alam atau batas negara. Karena itu, kekuatan pertahanan negara menjadi sesuatu yang penting. Berbagai upaya untuk meningkatkan kekuatan ini dilakukan entah dengan memperbanyak persenjataan ataupun upgrade kemampuan pasukan.
Tak hanya dilakukan sendiri, beberapa negara bahkan harus berkoalisi untuk meningkatkan pertahanan negaranya. Salah satu hubungan pertahanan ini dilakukan oleh negara Australia, Selandia Baru, Malaysia, Singapura, dan Britania Raya. Dinamai Five Power Defence Arrangements (FPDA), kelimanya saling membantu dalam hal pertahanan negara. Nah, seperti apa sebenarnya FPDA ini, berikut ini fakta-faktanya.
Pada tahun 1967, pemerintah Inggris memutuskan untuk menarik militer mereka yang berada di luar negeri. Termasuk juga yang ada di Malaysia dan Singapura. Keputusan ini tentu membuat kedua negara yang bergantung pada militer Inggris itu pun ketar-ketir. Sebab tanpa kehadiran militer Inggris, Malaysia dan Singapura sangat rentan terancam dianeksasi oleh Indonesia. Apalagi kala itu di bawah Pimpinan Soekarno, Indonesia konsisten meneriakkan “Ganyang Malaysia”.
Hubungan panas Indonesia Malaysia telah terjadi lebih dari 10 tahun lamanya. Penyebabnya adalah banyaknya kasus Malaysia mengklaim budaya asli Indonesia, pelecehan lambang negara, penghinaan TKI, bahkan penghinaan pada tokoh Indonesia seperti B.J Habibie dan Gus Dur. Hampir setiap tahun, Malaysia nampak mencari gara-gara dengan Indonesia. Sehingga banyak netizen yang sejak tahun 2010 lalu berkomentar agar Indonesia lebih baik memerangi negara tersebut.
Merupakan fakta yang mengejutkan bahwa awal pembentukan FPDA adalah karena Indonesia. Hal ini menunjukkan bahwa negara kita masih memiliki taring kekuatan yang cukup diperhitungkan di Asia. Bagaimana menurutmu?
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…