Sosok Ching Shih yang digambarkan oleh sejarah dalam asumsi yang berbeda
Meski digambarkan sebagai perompak tangguh di kawasan Laut Cina Selatan dan wilayah samudera lainnya, sosok Ching Shih sejatinya menjadi perdebatan di kalangan sejarawan. Silang pendapat yang terjadi, memunculkan persepsi tentang figur Ching Shih dan akhirnya digambarkan sesuai kesimpulan yang sifatnya masih sebatas asumsi.
Dilansir dari vice.com, beberapa penulis Barat yang menceritakan fisik Ching secara meragukan dan berlebihan, seakan-akan dia seorang “dewi” cantik berbekal pedang dan berpakaian baja mengkilap bermotif naga emas. Namun oleh Teks sejarah yang dapat diandalkan, lebih menggambarkan Ching Shih sebagai “ahli strategi perang ulung”, “penegak disiplin yang bengis,” dan “, dan saudagar sukses.