Siapa bilang Indonesia selalu tertinggal atau tidak memiliki generas-generasi hebat? Indonesia tidak hanya merupakan negara dengan yang memiliki ribuan pulau terbanyak di dunia sekaligus mempunyai sejuta pesona alam, namun juga berisikan orang-orang pintar dan bertalenta tinggi.
Dari banyaknya talenta yang dimiliki Indonesia, ada beberapa di antaranya yang hasil karya atau buah pemikirannya menjadi sorotan dunia, bahkan salah satunya adalah Warsito P Taruno yang beberapa waktu ini menjadi buah bibir di mana-mana karena penemuannya untuk penderita kanker ternyata diminati banyak negara lain.
Selain para orang dewasa tersebut, Indonesia juga memiliki segudang bibit-bibit muda yang tak kalah hebat. Bahkan beberapa di antaranya berhasil menorehkan prestasi yang langsung membuat mata dunia berpikir ulang untuk meremehkan Indonesia. Berikut ini adalah bocah-bocah hebat dari Indonesia yang miliki talenta luar biasa.
Seorang bocah yang masih berumur di bawah 12 tahun bernama Ayu Guzfans mendadak menjadi terkenal setelah videonya yang memainkan alat musik gitar diunggah ke YouTube pada tanggal 28 Juni 2015. Banyak netizen, terutama dari luar negeri yang memberikan pujian atas kepiawaiannya itu.
Bocah yang memiliki paras ayu sesuai dengan namanya ini nampak piawai dalam memainkan setiap nada dan mampu mengikuti setiap nada dan irama sebuah lagu bergenre rock, berjudul Through the Fire and Flames, Dragon Force. Bahkan lagu itupun tergolong satu lagu tersulit yang dapat dimainkan oleh orang-orang dewasa sekalipun.
Walaupun mungkin tidak terkenal atau dikenal di dunia, namun anak laki-laki yang masih tergolong bocah ini memiliki usaha sendiri yang beromzet sekitar Rp 6 juta setiap bulannya. Uniknya, usahanya tersebut hanyalah sederhana dan dikerjakan sendiri, yaitu berjualan sandwich dan jus buah.
Jika teman-teman sebaya-nya saat sepulang sekolah akan langsung bermain, Syahrizal justru akan mempersiapkan dagangannya dan dijajakannya menggunakan sepeda. Walaupun bukan berasal dari keluarga yang tidak mampu, namun pemikirannya untuk mencari uang sendiri dan berwirausaha sejak kecil sudah ada dalam benak dan pikiran Syahrizal.
Dengan usianya yang masih tergolong belia, siswa kelas X SMA Negeri 8 Kota Bekasi bernama Muhammad Daffa Imran ini, berhasil menjadi seorang berkewarganegaraan Indonesia pertama yang menjadi kapten di Tim Akademi Real Madrid U-15.
Bahkan tidak hanya piawai dalam menggocek si kulit bundar, dia juga mampu beberapa bahasa, seperti Spanyol, Inggris dan Belanda. Diharapkan nantinya Daffa dapat menjadi pemain bola profesional yang juga membawa harum nama Indonesia.
Selain Muhammad Daffa Imran, satu lagi bocah Indonesia yang torehkan prestasinya di dunia sepakbola, yaitu Abdurrahman Iwan. Bocah yang masih berumur sangat kecil ini merupakan goal getter di Liga Qatar Junior U-9.
Dalam setiap laga, Iwan selalu dapat mencetak gol dan tercatat sampai sekarang ini sudah lebih dari 42 gol yang dia bukukan. Iwan berada dan dapat bermain di Liga Qatar tersebut setelah mengikuti ayahnya yang bekerja di negara tersebut.
Nufan Rizaq adalah seorang bocah dari Langsa Aceh yang tergolong pintar dibandingkan dengan anak-anak seusianya. Bayangkan saja, di usianya yang masih sangat belia itu, dia berhasil membuat terobosan atau penemuan berupa mesin penghasil energi listrik berasal dari kedondong.
Penemuannya tersebut berawal dari pelajaran yang dia dapatkan di sekolah dan kemudian dikembangkan dan ditelitinya sendiri. Dia yakin bahwa setiap pohon yang memiliki kadar asam tinggi di dalamnya dapat menjadi penghantar listrik. Dari situlah dia berhasil menciptakan mesin khusus untuk menghasilkan listrik dari kedondong yang sekarang masih berupa prototipe.
Sejak SMP, Arrival Dwi Sentosa memang tertarik dengan komputer. Bahkan banyak waktunya yang dihabiskan dengan mengotak-atik software dan komputer, padahal teman-teman sebayanya lebih asik bermain gadget.
Dari ketekunan, kelihaian dan kerja kerasnya itu, Arrival mampu menciptakan sebuah software antiviru berbasik visual basic yang cukup ampuh untuk digunakan sebagai pembasmi virus, tidak hanya yang berasal dari Indonesia, namun juga yang ‘keluaran’ dunia, bernama Artav Antivirus.
Bocah kelahiran tanggal 21 November 2003 ini juga masuk dalam kategori anak hebat dari Indonesia. Di usianya yang masih sangat muda ini, Mohammah Iqton Alexander berhasil meraih penghargaan dari MURI sebagai Pembaca Peta Dunia Termuda, Penghafal bendera dan Ibukota negara terbanyak.
Dari sebuah tes IQ yang dijalaninya, kepintaran dari bocah satu ini mencapai 128. Bahkan Iqton juga mampu membaca tulisan di umur 2,5 tahun, berhitung di usia 3 tahun sampai dengan membaca Alquran di usia 4 tahun.
Untuk urusan hitung menghitung, Indonesia juga punya jago kecil untuk melakukannya, yang bernama Peter Tirtowidjoyo Young dan adiknya Andrew Tirtowidjiyo. Keduanya berhasil menyabet juara dalam Kompetisi Matematika tingkat internasional, di Incheon, Korea Selatan.
Walaupun tidak berhasil menjadi juara pertama, namun keduanya sukses menghempaskan wakil dari 26 negara yang beradu pintar dalam mengerjakan soal matematika pada International World Youth Matematic Intercity Competition (IWYIC) di tahun 2010 lalu.
Sebuah prestasi yang patut diacungi jempol kepada Josiah Alexander Sila atau Joey Alexander, seorang bocah yang belum genap berumur 15 tahun ini. Dia berhasil menjadi salah satu nominator untuk ajang bergengsi Grammy Award 2016, Best Improvised Jazz Solo dan Album Instrumental Jazz Terbaik.
Kesukaannya terhadap musik jazz berasal dari seringnya Joey mendengarkan musik jazz yang dimiliki orang tuanya. Uniknya, kedua orang tua Joey ini bukanlah musisi bahkan sekarang ini bocah satu itu sudah memiliki album sendiri bernuansa jazz yang pertama kali diperdengarkan di Amerika Serikat.
Dari beberapa daftar bocah-bocah ajaib dan hebat di atas, masih ada setumpuk bahkan mungkin segudang anak-anak bertalenta tinggi lainnya yang dimiliki Indonesia, hanya saja, ada banyak dari mereka yang belum terekspos secara luas atau juga mendapatkan kesempatan untuk dikenal dunia secara luas.
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…