Bob Willen yang pantang menyerah [Image Source]
Pada tahun 1986, digelar satu lomba lari marathon. Pesertanya ribuan orang yang berasal dari banyak negara, tak hanya para pelari dari negeri Paman Sam. Para peserta lomba harus menyelesaikan jarak tempuh 42 kilometer yang jadi titik finishnya. Lomba itu sendiri memang cukup menyita perhatian warga kota New York.
Nah, di antara ribuan peserta yang ikut lomba terselip salah satu peserta yang bikin banyak orang penasaran. Peserta lomba yang menyita perhatian itu adalah Bob Willen. Bob jadi perhatian karena dia berbeda dengan ribuan peserta lainnya. Dia adalah peserta dengan keterbatasan fisik. Ya, Bob bukan pelari normal.
Bob sendiri dulunya adalah orang normal. Tapi kedua kakinya terpaksa harus diamputasi karena menginjak ranjau, saat Bob ikut perang di Vietnam. Bob tak lain veteran perang Vietnam. Tapi dengan semangat Bob ikut lomba dengan hanya mengandalkan kedua telapak tangannya. Jadi kedua tangannya yang difungsikan sebagai kaki untuk berlari.
Ada kisah dramatis menjelang akhir lomba. Ketika Bob tinggal menyelesaikan jarak 100 meter menjelang garis finish, ia jatuh, bahkan sampai terguling. Tidak hanya itu saat diperiksa dokter, jantung si Bob didiagnosis dalam keadaan parah. Namun Bob pantang menyerah. Ia bangkit lagi untuk menyelesaikan lomba. Ia kembali berlari menggunakan kedua telapak tangannya.
Bob dinobatkan sebagai satu-satunya orang cacat yang berhasil menyelesaikan lomba lari marathon. Sungguh kisah dramatis yang inspiratif. Kisah Bob mengajarkan kita bahwa keterbatasan bukan alasan untuk menggapai tujuan atau cita-cita. Bob membuktikan, meski ia cacat, ia mampu mencapai tujuannya bisa menyelesaikan lomba marathon.
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…