Menghina Kerajaan dan Atributnya Bisa Jadi Bencana
Seperti yang kamu tahu Thailand adalah salah satu negara di dunia yang bentuknya kerajaan. Jadi, negeri ini masih dipimpin oleh raja yang memiliki kuasa besar. Nah, tentang kerajaan ini, ada satu aturan ketat yang harus dipatuhi oleh semua orang termasuk para pendatang. Aturannya sendiri simple yakni dilarang menghina kerajaan dan segala atributnya.