dunianya terdiri dari 196 negara, 193 di antaranya diakui oleh PBB. Setiap negara mempunyai kekhasan tersendiri dibanding dengan negara lain. Banyak negara yang dikenal atas kemajuan atau kehebatan negara mereka dalam teknologi sumber daya.
Ada pula negara yang terkenal karena kotanya adalah salah satu kota paling berbahaya di dunia, bahkan banyak negara tidak merekomendasikan penduduknya untuk berkunjung ke kota tersebut.
(Baca Juga: 6 Kebiasaan Ini Bisa Membuat Kamu Tambah Pintar)
Kota-kota paling berbahaya diduni ini di kelompokkan sebagai paling berbahaya berdasarkan parameter tingkat kejatahan terhadap perempuan, kejahatan kemanusiaan dan gaya hidup masyarakatnya.
Berikut adalah daftar dari 8 kota paling berbahaya di dunia. Ini adalah kota yang paling berbahaya terutama bagi perempuan.
Honduras adalah negara yang tercatat dengan tingkat pembunuhan tertinggi di dunia selama dua tahun berturut-turut. Narkoba dan prostitusi adalah fenomena umum di negara ini. Kota ini dianggap sebagai lokasi yang sempurna dan strategis untuk perdagangan narkoba, melayani kebutuhan narkoba untuk Amerika Selatan dan Amerika Utara.
Sama sekali tidak ada hukum dan taat akan tata tertib dari masyarakatnya dan manusia tewas seperti ayam, jika dipinggir jalan maka akan dibiarkan begitu saja sampai keluarganya datang untuk membawanya pulang.
Jangan berharap terlalu banyak untuk mendapatkan keadilan, karena sebagian besar yang berkuasa adalah kartel narkoba. Jadi, hukum rimba benar-benar terjadi disini.
Selanjutnya 2. Ciudad Juarez, Meksiko
Meksiko adalah berada dibawah San Pedra Sula, Honduras sebagai kota dengan tingkat pembunuhan paling tinggi didunia. Meski tidak ada perang seperti yang terjadi di Libya, Suriah namun kota ini benar-benar berbahaya.
Sejak tahun 1993, sekitar 400 perempuan dibunuh dalam kondisi mengerikan di Ciudad Juarez. Mutilasi, sampai rusak organ vital terjadi terhadap perempuan dikota ini.
Narkoba disinyalir menjadi penyebab tingginya angka pembunuhan. Buruknya lagi, bukan hanya pembunuhan yang tinggi tapi masyarakat dihantui dengan berbagai masalah kriminal seperti pemerkosaan, pembunuhan, kekerasan geng, pemerasan dan banyak lagi.
Kartel narkoba adalah penguasa dikota ini, pemerintah nyaris tidak bisa berbuat banyak meski bersenjata lengkap. Kartel narkoba punya prajurit yang sama terlatihnya dengan angkatan bersenjata pemerintah dan jumlahnya pun tidak sedikit.
Pembunuhan di Ciudad Juarez terbilang begitu keji karena biasanya korban akan dibiarkan dipinggir jalan atau dipamerkan didepan umum untuk menakuti kartel dari kelompok lainnya.
Selanjutnya 3. Acapulco, Meksiko
Memang, tempat ini adalah salah satu kota yang paling sering dikunjungi oleh banyak wisatawan di seluruh dunia. Acapulco sebenarnya bukan kota yang padat penduduk tapi apa yang membuatnya sangat berbahaya untuk dikunjungi adalah bahwa sebenarnya kota ini termasuk kota paling kejam didunia.
Tingginya tingkat pembunuhan dan pemerkosaan yang terjadi di kota ini. Yang berhasil dicatat pemerintah, tingkat pembunuhan mencapai hingga 127,92 dan diasumsikan pasti akan meningkat setiap tahun jika tidak ada tindakan yang diambil terhadap kejahatan ini.
Masalah sama seperti yang menimpa Ciudad yaitu kartel narkoba. Aksi saling berebut wilayah teritorial dan jalur perdagangan adalah penyumbang angka tertinggi sebagai pemicu pembunuhan. Perang antar geng dikota ini sudah mirip seperti perang saudara.
Selanjutnya 4. Aleppo, Suriah
Akhir-akhir ini, melihat jumlah nyawa yang hilang setiap hari, Aleppo adalah keempat dalam daftar kota yang paling berbahaya di dunia. Milisi yang setia kepada pemerintah dan tentara nasional berada di satu sisi, sementara pemberontak di sisi lainnya. Kekerasan, pembunuhan, pemerkosaan telah menjadi terlalu umum, menyebabkan penderitaan tak terhitung dan kehancuran. Setidaknya 80-100 orang telah kehilangan nyawanya setiap hari sejak konflik pertama bermunculan pada akhir 2011.
Selanjutnya 5. Kabul, Afghanistan
Dikenal sebagai pusat Taliban dan pusat perdagangan opium dan senjata terbesar didunia. Kabul adalah salah satu kota paling berbahaya untuk hidup. Hukum nyaris lumpuh disini dan tidak ada yang bisa berbuat banyak.
(Baca Juga: Melihat 5 Gerbang Neraka dan Akhirat dari Bumi)
Perang antara pejuang dengan pemerintah yang didukung penuh oleh Amerika Serikat tidak pernah berhenti dikota ini. Bahkan untuk berjalan pun masih sama bahayanya dengan diam dirumah. Daratan dipenuhi ranjau, sewaktu-waktu bunyi bom meledak kerap terdengar.
Selanjutnya 6. Caracas, Venezuela
Venezuela, negara yang dikenal karena sejarahnya yang tak kenal ampun dengan kekerasan terkait narkoba, adalah salah satu kota paling berbahaya untuk ditinggali. Untuk setiap 100.000 penduduk, minimal 120 kasus pembunuhan terjadi sesuai dengan catatan kepolisian. Kebanyakan pembunuhan adalah karena tingginya angka pengangguran dan kemiskinan yang melumpuhkan perekonomian masyarakat.
Meski berhasil memerangi Narkoba namun masalah lain belum bisa diselesaikan negara ini yaitu angka pengangguran. Perbedaan antara si kaya dan si miskin begitu kentara di di Caracas.
Boko Haram adalah Pemberontak yang menjadi malapetaka di Nigeria, negara ini porak-poranda dalam perang agama dimana pemberontak berperang melawan pemerintah. Tingkat kejahatan telah berjalan di luar kendali dengan beberapa puluh orang kehilangan nyawa mereka setiap hari.
Penculikan terhadap perempuan begitu tinggi. Bahkan Boko Haram menculik para perempuan ketika sedang belajar disekolah. Boko Haram berjuang atas nama Islam, namun sayangnya tidak ada negara Islam satupun yang mendukungnya karena tindakan boko haram tidak mencerminkan keislaman. Hal-hal yang dilakukan boko haram bahkan dekat saja tidak dengan Islam.
Brasil populer karena tiga hal-tiga hal pertama adalah karnaval, sepak bola dan kejahatan. Meskipun negara ini mengalami perkembangan yang luar biasa selama beberapa dekade terakhir dan masih berkembang dengan sangat cepat. Disisi lain tingkat kejahatan belum turun. Belem di Brasil adalah kota yang paling berbahaya di dunia.
Mirip dengan kota di Amerika latin lainnya seperti di Meksiko dan Honduras, Narkoba adalah pemicu angka pembunuhan paling tinggi. Kartel-kartel narkoba begitu banyak dan perang antar geng kerap terjadi. Meski begitu, pemerintah masih berperang banyak disini sehingga angkanya tidak sebanyak di Ciudad dan San Pedra Sula. (Baca Juga:Pria Brazil Ini Menghabiskan $3000 Untuk Operasi Plastik Agar Mirip Artis Korea)
Kasus baru, masalah lama. Begitulah kira-kira jargon yang cocok disematkan kepada Menteri Peranan Pemuda dan…
Selain susu dari sapi atau kambing, kamu mungkin sudah pernah mendengar susu dari almon atau…
Kamu pasti sudah nggak asing lagi dengan nama Labubu, atau Boneka Labubu. Jelas saja, karena…
Di dalam hutan lebat Papua, terdapat salah satu burung terbesar dan paling menakjubkan di dunia,…
Siapa yang tidak kenal Hikigaya Hachiman? Tokoh utama dari *OreGairu* ini dikenal dengan pandangan hidupnya…
Belakangan ramai perbincangan mengenai dugaan eksploitasi yang dialami mantan karyawan sebuah perusahaan animasi yang berbasis…