Categories: Trending

Inilah 4 Bukti Kalau Timnas Indonesia Ternyata Jadi Idola Bule Luar Negeri

Keberadaan timnas dan fansnya menjadi hal yang seolah tidak dapat dipisahkan lagi. Ya, melihat perjuangan para fans tersebut yang rela dari tempat yang jauh dan mengorbankan segalanya demi melihat tim kesayangan berlaga, seolah memberikan semangat baru bagi pemain. Jadi bukan hal yang aneh kalau semakin banyak penggemar yang datang ke stadion maka akan makin besar pula kemungkinan menang.

Bicara soal fans klub sepak bola, ternyata timnas kita punya penggemar yang berasal dari luar negeri loh. Tidak tanggung-tanggung, mereka siap mengorbankan waktu dan materi demi melihat timnas garuda dapat berlaga. Yang jelas, melihat mereka ini bakal membuat kita jadi semakin tambah salut lagi pada timnas kita. Tidak percaya, simak ulasan berikut

Kepincut timnas setelah ke Indonesia

Uniknya, kebanyakan bule yang datang mendukung timnas adalah mereka yang sempat kepincut saat datang ke Indonesia. Ya, memang niatan awal mereka adalah ingin menjelajahi kepada keindahan negeri ini, namun kemudian jatuh hati dengan pesona permainan para timnas Indonesia. Itu dibuktikan oleh seorang bule asal AS beberapa bulan yang lalu, yang sengaja datang ke Myanmar demi mendukung timnas Garuda.

demi timnas rela berkorban [image source]
Ya, seperti yang sudah di duga, wanita ini benar-benar kepincut dengan timnas saat sedang liburan di Bali dan melihat mereka berlaga pada SEA Games 2013. Alhasil, bersama kekasihnya, rela mendukung langsung U-19 yang waktu itu berlaga menghadapi Australia.

Bahkan kalangan terkenal pun juga cinta timnas

Tidak hanya masyarakat biasa, bahkan para public figur di luar negeri pun juga ikut menyemangati timnas garuda kita. Mulai dari pemain luar negeri keturunan Indonesia sekelas Radja Nainggolan, hingga seorang pemain film dewasa kenamaan loh. Ya, percaya atau tidak pemain filam esek-esek bernama Vicky Vette asal Norwegia cinta mati dengan timnas loh.

Dari berbagai kalangan [image source]
Setiap timnas berlaga rupanya wanita yang satu ini tidak lupa mensupportnya dari akun media sosialnya. Bahkan tidak jarang perempuan ini menunjukkan fotonya memakai jersey timnas. Usut punya usut kecintaannya datang saat datang ke Indonesia untuk melakukan syuting film. Akhirnya saat melihat timnas Indonesia bermain, kecintaannya pada timnas Indonesia mulai tumbuh hingga sekarang. Waduh kalau pendukungnya seperti ini sih bakal banyak supporter cowok yang datang nih.

Berawal dari klub lokal akhirnya berlabu di timnas

Kisah lain mengenai para bule mencintai timnas ini adalah karena mereka suka dengan klub lokal yang ada di Indonesia dahulu. Mulai dari Persebaya, Bali United hingga Persija, mereka memiliki fans bulenya sendiri-sendiri. Ya, layaknya supporter biasa, mereka juga siap sedia pergi ke mana pun tim andalan mereka itu berlaga.

dari pendukung tim loak ke timnas [image source]
Dari kecintaan pada klub lokal itu akhirnya muncul pula rasa kagum pada timnas Indonesia. Ya, jadi bukan hal yang aneh kalau dalam tribun timnas Indonesia selalu ada bule yang selalu setia mendukungnya.

Memang benar-benar cinta Indonesia

Pesona timnas rupanya benar-benar membius para bule di luar sana. Buktinya, pada 2010 lalu, ada sebuah kejadian menarik yang terjadi pada saat piala AFF digelar. Bagaimana tidak, berbondong-bondong para bule datang untuk membeli atribut timnas.

Para pendukung di luar negeri [image source]
Bukan hanya untuk pajangan, namun atribut timnas itu memang sengaja dibeli karena mereka sangat tertarik dengan tim sepak bola negara kita. Dengan adanya hal tersebut pastinya kita mesti bangga karena ternyata pesona timnas garuda tidak hanya cemerlang di Indonesia namun juga di luar sana.

Memang meskipun mereka berasal dari berbagai negara yang berbeda, namun demikian garuda tetap lah di dadanya. Salut dengan para bule yang cinta mati dengan timnas ini, semoga dengan adanya mereka, timnas kita juga bisa tambah juara.

 

Share
Published by
Arief

Recent Posts

Statemen Arra Bocah Viral Dianggap Menyinggung Pekerja Pabrik, Ortu Dikritik Netizen dan Psikolog

Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…

1 week ago

Profil Fedi Nuril, Sang Aktor yang Gencar Kritik Pemerintah dan Pejabat Publik

Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…

2 weeks ago

Kontroversi RUU TNI yang Mendapat Penolakan Masyarakat

Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…

2 weeks ago

Indonesia Airlines, Maskapai Indo tapi Memilih Berpusat di Singapura

Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…

2 weeks ago

Kasus Pencabulan oleh Kapolres Ngada, Akhirnya Pelaku Dimutasi

Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…

3 weeks ago

Terkuaknya Skandal Aktor Termahal Korea Selatan, Netizen: Hindari Pria Korea

Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…

3 weeks ago