fiRentetanBom
Indonesia kembali berduka. Indonesia kembali siaga. Indonesia kembali diguncang aksi peledakan bom. Ratusan hashtag di internet terkait serangan bom ini bermunculan dan menghiasi dunia maya Tanah Air.
Di pertengahan awal tahun, tepatnya pada 14 Januari 2016, aksi peledakan bom kembali terjadi di sekitar jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat. Beberapa orang meninggal dunia di tempat kejadian dan sebagian lainnya luka-luka. Aparat keamanan juga sempat terlibat baku tembak dengan para pelaku setelah ledakan terjadi. Tentunya masih ingat di angan, bahwa tidak hanya kali ini saja Indonesia diguncang ledakan bom. Dari tahun ke tahun, tercatat ada banyak sekali aksi serupa dilakukan di beberapa wilayah di Indonesia, seperti 2 di antaranya adalah Bom Bali I dan II.
Teror bom yang terjadi di Indonesia atau di negara lain bukan terjadi begitu saja atau karena murni kriminalitas, akan tetapi karena memang ada kondisi yang mendukung atau juga memiliki motif dan tujuan khusus. Berikut ini adalah beberapa aksi teror bom yang pernah terjadi di Indonesia dari tahun ke tahun yang sempat memantik reaksi dunia luar, sampai memberikan travel warning kepada warganya.
Sehari sebelum pembukaan Olimpiade Musim Panas 2000, sebuah bom meledak di lantai parkir P2 Gedung Bursa Efek Jakarta. Belum diketahui siapa dalang di balik aksi teror bom ini. Karena selain dikaitkan dengan separatis Gerakan Aceh Merdeka (GAM), ada pula yang mengatakan bahwa peledakan bom tersebut juga dilakukan oleh kelompok radikal di Tanah Air untuk mengusir para investor asing yang ingin menanamkan modal di Indonesia.
Aksi teror bom yang dikenal dengan nama Bom Bali I ini adalah aksi pengeboman yang berhasil memantik reaksi keras dari banyak negara. Hal ini terjadi karena ada 3 tempat berbeda di Bali yang mengalami ledakan bom, yaitu Paddy’s Club, Sari Club (SC) di Jalan Legian, Kuta dan di dekat Kantor Konsulat Amerika Serikat pada 12 Oktober 2002, malam.
Pada 5 Agustus 2003, di depan Hotel JW Marriot, kawasan Mega Kuningan, Jakarta diguncang aksi bom bunuh diri. Ledakan bom ini berasal dari sebuah mobil bernopol B 7462 ZN yang dikendarai oleh Asmar Latin Sani, si pelaku bom bunuh diri itu.
Berselang satu tahun dari Bom JW Marriot I, kembali sebuah aksi pengeboman terjadi di daerah Kuningan, Jakarta. Peledakan bom ini ditujukan kepada Kantor Kedutaan Besar Australia.
Ternyata Bom Bali I masih memiliki ‘sekuel’ dengan meledaknya kembali Bom Bali II yang terjadi pada 1 Oktober 2005. Dalam aksi teror bom ini, sedikitnya 23 orang tewas dan 196 orang lainnya mengalami luka-luka. Aksi teror bom tersebut masih didalangi kelompok teroris yang sama dengan aksi teror Bom Bali I, yaitu Noordin M Top.
Setelah di tahun 2003 Kawasan Mega Kuningan, Jakarta diguncang bom. Kembali pada 17 Juli 2009, aksi teror bom terjadi di Hotel JW Marriot dan Ritz-Carlton. Sedikitnya 9 orang meninggal dunia dan 50 orang lainnya luka-luka karena aksi tersebut. Sebagian besar korban tersebut adalah warga negara Indonesia dan warga asing. Selain itu, ditemukan pula bom rakitan lainnya yang tidak meledak di kamar 1808 Hotel JW Marriot.
Setidaknya ada beberapa kali terdengar ledakan bom di sekitar Jalan MH Thamrin, Jakarta, pada tanggal 14 Januari 2015 lalu. Selain ledakan tersebut, terjadi pula baku tembak antara para pelaku dan pihak kepolisian. Sedikitnya 7 orang tewas akibat aksi teror bom tersebut. Di antaranya adalah seorang polisi lalu lintas dan seorang warga Belanda.
Tidak hanya tindak kriminal murni saja, aksi teror bom juga dapat terjadi kapan, di mana dan oleh siapa saja. Saat ini, terorisme seakan sudah menjadi jalan baru dan solusi pintas yang dilakukan sekelompok orang untuk memuluskan kepentingannya. Oleh karenanya itu, diharapkan kita selalu lebih waspada.
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…