Categories: Lucu

4 Fakta Ketangguhan Tentara Wanita di Israel, Salah Satunya Wajib Ikut Wamil Loh

Dunia militer biasanya lebih akrab dengan kaum lelaki, di mana mereka punya kewajiban mengemban tugas untuk membela negara sampai titik darah penghabisan. Namun, dalam hal ini ada beberapa negara yang juga memberi kesempatan untuk wanita mengukir karier di bidang yang sama, seperti Rusia dan Israel.

Sebelumnya, Boombastis.com pernah mengulas bagaimana sangarnya militer perempuan Rusia yang dijuluki Fatal Beauty. Nah, sekarang kita akan mengupas tuntas bagaimana negara yang disebut Yahudi ini melatih para perempuan untuk terjun ke medan perang. Cekidot!

Perempuan harus mengikuti wajib militer

Wajib militer [Sumber gambar]
Jika di Korea Selatan setiap lelaki punya wajib militer, di Israel aturan ini juga berlaku untuk perempuan. Para tentara Israel ini datang dari perempuan berbagai kalangan, mulai dari perempuan berpendidikan, model sampai pedagang produk kecantikan. Dulunya, para wanita hanya mengemban tugas ringan seperti berjaga di barak militer ataupun rumah sakit. Namun, pada tahun 90-an,perempuan sudah boleh terjun ke medan perang. Sehingga mereka butuh pelatihan khusus wajib militer selama 24 sampai 36 bulan.

Memiliki paras yang luar biasa cantiknya

Di militer vs hari biasa [Sumber gambar]
Jika tentara Rusia dijuluki Fatal Beauty karena cantik tapi mematikan, maka tak ada bedanya dengan para wanita tangguh Israel. Kamu mungkin akan tertipu jika hanya melihat dari paras para Israel Defense Forces ini. Mereka bahkan memiliki akun instagram tersendiri Israeli Army Girls yang sudah memiliki banyak sekali pengikut. Mereka terlihat sangat cantik dan sexy saat memakai pakaian casual namun terlihat sangat gahar saat memakai baju militer bukan?

Dilarang memakai baju berwarna putih

Tentara Wanita Israel [Sumber gambar]
Israel menerapkan sejumlah larangan bagi para wanita yang tergabung dalam anggota Pasukan Pertahanan didasarkan pada hukum Yahudi. Adanya aturan ini karena banyaknya penganut Yahudi ultra-ortodoks yang tergabung dalam militer Israel. Untuk para wanita, mereka dilarang memakai baju putih, melepas bra (meskipun bersiap untuk tidur), serta tidak boleh memakai celana yang pendek. Alasannya, agar para lelaki yang tergabung dalam militer tidak tergoda dan terangsang dengan kehadiran mereka.

Dilatih secara sangar dan ganas

Latihan yang sangar [Sumber gambar]
Kekuatan militer Israel memang tak perlu diragukan lagi. Dilatih sejak usia menjelang 18 tahun, dalam kondisi paling darurat sekalipun mereka bisa mobilisasi pasukan dalam hitungan jam saja. Semua yang tergabung dalam dunia militer Israel punya satu prinsip yang sama, bahwa mereka adalah generasi yang survive dari korban holocaust (pembantaian massal) Nazi. Tak heran, jika kemudian mereka mendapat latihan yang super keras agar peristiwa mengerikan holocaust tak lagi terulang. Bahkan, bagi para tentara wanitanya, membunuh musuh sambil tertawa-tawa adalah hal yang lumrah dilakukan.

BACA JUGA: Cantiknya Tentara Perempuan Israel yang Diam-diam Mematikan

Tak heran jika kemudian Israel terkenal dengan kekuatan militer yang sungguh mematikan. Latihan, wajib militer, kemampuan perang mereka patut diacungi jempol. Jangan pula tertipu dengan penampilan perempuannya yang cantik jelita, wajah mereka berbanding terbalik dengan kemampuan berperangnya.

Share
Published by
Ayu

Recent Posts

Statemen Arra Bocah Viral Dianggap Menyinggung Pekerja Pabrik, Ortu Dikritik Netizen dan Psikolog

Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…

2 weeks ago

Profil Fedi Nuril, Sang Aktor yang Gencar Kritik Pemerintah dan Pejabat Publik

Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…

3 weeks ago

Kontroversi RUU TNI yang Mendapat Penolakan Masyarakat

Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…

3 weeks ago

Indonesia Airlines, Maskapai Indo tapi Memilih Berpusat di Singapura

Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…

3 weeks ago

Kasus Pencabulan oleh Kapolres Ngada, Akhirnya Pelaku Dimutasi

Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…

4 weeks ago

Terkuaknya Skandal Aktor Termahal Korea Selatan, Netizen: Hindari Pria Korea

Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…

4 weeks ago