Bagi anda yang kerap membaca atau menonton cerita fantasi pasti mengenal tempat-tempat seperti Atlantis, Shangri-La, dan juga Gunung Olympus. Semuanya adalah tempat yang diciptakan oleh seorang penulis agar ceritanya nampak lebih hidup. Namun tahukah anda jika beberapa tempat dalam cerita dan mitos itu ternyata ada di dunia nyata. Bahkan bisa kita kunjungi sekarang juga.
Baca Juga : Fakta dan Mitos Menarik Seputar Legenda Nyi Roro Kidul
Inilah tujuh tempat dalam mitos atau cerita fantasi yang bisa kita datangi. Jangan takjub jika tempat itu ternyata lebih indah dari ceritanya. Langsung saja kita bahas satu per satu!
Dalam mitologi Yunani kita kerap mendengar tiga nama dewa besar Zeus, Hera, dan Ares. Mereka semua tinggal dan berbagi tempat di puncak gunung yang bernama Olympus. Ternyata gunung itu benar adanya. Bahkan merupakan salah satu gunung tertinggi di Yunani yang banyak menarik wisatawan dari berbagai negara di dunia. Mereka ingin mendaki ke puncak gunung dan membuktikan mitos itu benar-benar ada atau tidak.
Kita mungkin lebih banyak mengenal Troy sebagai nama film tentang perang yang diperankan oleh Brad Pitt tahun 2004 silam. Film ini mencetak sukses besar hingga mendapat nominasi Oscar pada tahun setelahnya. Sebenarnya Troy adalah sebuah tempat dalam mitos yang banyak dipercayai orang.
The Fountain of Youth adalah mata air atau pancuran yang membuat orang yang minum atau pun mandi dengan airnya menjadi awet muda. Tempat ini menjadi sebuah mitos selama berabad-abad lamanya. Pertama kali muncul dalam sebuah tulisan Herodotus pada abad ke-5 sebelum masehi, lalu berlanjut ke Alexander pada abad ke-3 dan dilanjutkan oleh Prester John pada abad ke-12. Semuanya meyakini jika mata air ini benar-benar ada.
Maaf, bagi anda yang menganggap Atlantis adalah kota hilang dalam mitologi Yunani harus tetap kecewa. Pasalnya kota itu masih menjadi mitos dan tidak nyata hingga sekarang. Yang akan kita bahas adalah Atlantis yang merupakan kota yang juga tenggelam, tapi oleh pasir gurun yang sangat panas. Semua orang dalam kota ini akhirnya meninggal dan hanya bersisa bangunan rusak para yang akhirnya ditemukan oleh manusia.
Penggemar The Lord of the Ring pasti mengenal kota dengan bangunan kecil yang dihuni oleh Hobbit ini. Ternyata kota ini benar-benar ada di dunia ini. Bahkan sekarang menjadi objek wisata yang menyedot banyak orang dari berbagai belahan dunia. Middle Earth terletak di Selandia Baru dan dibuka untuk umum usai syuting film The Lord of the Ring.
Wonder Women adalah salah satu pahlawan wanita paling terkenal di dunia. Dia berasal dari sebuah kepulauan indah bernama Themiscyra. Sebuah pulau yang merupakan sarang para wanita super yang mampu melawan dewa sekali pun. Tempat ini berasal dari mitologi Yunani, dan wanita super ini juga muncul dalam puisi yang membahas perang Trojan.
Armageddon bukanlah nama sebuah film yang dimainkan oleh Ben Affleck yang membuatmu menangis di akhir cerita. Armageddon adalah sebuah tempat yang muncul dalam kitab Injil. Tempat ini adalah lokasi perang antara Tuhan dan iblis yang merupakan musuh yang susah dikalahkan. Ternyata tempat ini benar-benar ada di dunia nyata.
Baca Juga : 10 Mitos Paling Aneh Yang Hanya Ada di Indonesia
Itulah tujuh tempat dalam mitos atau cerita yang ternyata ada di dunia nyata. Kebanyakan dari tempat ini merupakan sebuah situs budaya yang harus kita lestarikan bersama. Jangan sampai di kemudian hari tempat nyata ini benar-benar menjadi mitos belaka!
Ketika banyak orang berharap 2025 lebih baik dari sebelumnya, awal tahun ini justru diawali dengan…
Nama standup comedian Fico Fachriza kembali mencuat di media, namun bukan karena karyanya di dunia…
Indonesia darurat kekerasan. Namun ada yang lebih parah lagi. Kebanyakan kasus buntu di tengah jalan.…
Nama Talitha Curtis belakangan menjadi sorotan publik setelah kisah hidupnya viral. Mantan pemain FTV yang…
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia…
Masih ramai di media sosial, kasus pemukulan dokter koas yang bertugas di RSUD Siti Fatimah…