Berbicara tentang tanaman mahal, seketika langsung teringat dengan Gelombang Cinta. Seperti yang kita ketahui, tanaman dengan bentuk dedaunan unik ini harganya pernah melambung sangat tinggi. Bukan jutaan, dulu satu potnya bisa dibanderol sampai ratusan juta, bahkan ada cerita orang tukar mobilnya dengan tanaman ini.
Masa Gelombang Cinta sudah lewat bukan berarti tren tanaman mahal juga punah. Yup, sekarang ini tengah ramai dibicarakan sebuah tanaman yang namanya agak bagaimana gitu. Janda Bolong, tanaman satu ini jadi primadona dengan harga yang luar biasa mahal. Diketahui untuk satu potnya bisa tembus sampai Rp150 juta. Padahal bentuknya sekilas seperti daun rusak.
Tak hanya bentuk, hal lain yang paling menarik soal tanaman ini tentu harganya. Karena banderolnya sendiri sama sekali sangat tidak masuk akal. Diketahui untuk satu pot Janda Bolong yang super sehat, harganya bisa mencapai Rp100-150 juta. Bahkan dikatakan pula kalau tanaman ini dijual per daun, di mana satu lembarnya bisa dihargai sampai Rp15 juta. Sepertinya lebih mahal satu daun Janda Bolong ini ya daripada handphone mahal kredit kita hehe.
BACA JUGA: Cara Mudah Menanam Monstera, Daun Bolong yang Lagi Hits dan Harganya Capai Jutaan
Fenomena kenaikan drastis seperti ini sebenarnya pernah terjadi jauh sebelum Gelombang Cinta. Dikatakan bahwa dulu bunga Tulip itu harganya pernah menyentuh sampai empat ribuan Gulden atau mungkin setara ratusan juta sekarang. Apa pun itu, ini bisa jadi kesempatan emas bagi siapa pun yang ingin duit banyak di masa pandemi seperti sekarang.
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…