Menjadi istri Baim Wong, membuat Paula Verhoeven mau tak mau mengikuti kebiasaannya. Terlebih lagi, Baim Wong dikenal sebagai salah satu selebriti paling jahil di Indonesia. Buktinya saja, belum lama ini, artis kelahiran 27 April 1981 ini ngeprank Rafathar—anak Raffi Ahmad, serta orang-orang dijalanan ketika dirinya menyamar sebagai “gembel budiman.”
Rupanya, keisengan Baim Wong tak hanya sampai di situ. Paula Verhoeven juga dihasut untuk merayakan pencapaian 1 juta subscribers di YouTube-nya, dengan menyamar sebagai gembel juga. Padahal, seperti yang sudah diketahui, Paula Verhoeven merupakan supermodel tanah air yang tak ada tandingannya.
Meskipun, hal yang dituruti bikin malu juga. Kalau kata anak-anak tumblr, sih, let’s get crazy together alias gila bareng-bareng, yuk. Selain itu, Paula Verhoeven yang terbiasa mengenakan baju dari desainer-desainer kondang luar negeri seperti Dior, Alexander McQueen, hingga Kate Spade harus dipaksa mengenakan kaos oblong berselimut sarung kotak-kotak.
BACA JUGA: Hanya Paula Verhoeven yang Punya 5 Hal Ini, Netizen: Pantesan Baim Wong Kesengsem
Benar-benar berbeda 180 derajat dari panggung Paula sebenarnya. Namun, ia tetap tampak trendy dengan outfit of the day (ootd) seperti itu. Bisa-bisa, sebentar lagi sarung biru menjadi ngetren di kalangan pecinta mode dunia gara-gara Paula. Waduh, enggak bayangin, deh, kalau para supermodel berjalan di catwalk dengan sarung kotak-kotak sebagai item utama.
Fenomena viral Arra, bocah lima tahun yang dikenal karena kepandaiannya berbicara dengan gaya dewasa, kembali…
Nama Fedi Nuril akhir-akhir ini kembali dikenal publik. Bukan karena kembali membintangi film dengan tokoh…
Kamis (20/3/2025) pukul 03.00 WIB, saat asyik scrolling media sosial X sambil sahur, mata tertambat…
Dunia aviasi Indonesia bakal semakin berwarna dengan kehadiran burung-burung besi baru. Indonesia Airlines, sebuah perusahaan…
Lagi-lagi rakyat Indonesia dibikin geleng-geleng kepala oleh ulah aparat penegak hukum. Kali ini kasusnya sedang…
Baru-baru ini, dunia hiburan Korea Selatan diguncang oleh skandal yang melibatkan aktor papan atas, Kim…